androidvodic.com

Timnas Indonesia ke Semifinal Piala AFF U23 Ditentukan Hari Ini, Berharap pada Malaysia & Vietnam - News

News - Laju Timnas Indonesia ke semifinal Piala AFF U23 2023 bakal ditentukan hari ini, Selasa (22/8/2023).

Timnas Indonesia hanya tinggal menunggu hasil pertandingan antara Vietnam vs Filipina dan Timor Leste vs Malaysia.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia masih memiliki peluang untuk lolos ke semifinal Piala AFF U23 2023 saat ini.

Pasalnya, saat ini Timnas Indonesia masih berada di posisi kedua klasemen sementara Grup B Piala AFF U23 2023 dengan raihan tiga poin.

Skuad Timnas Indonesia saat melawan Malaysia pada laga perdana Piala AFF U23 2023 di Stadion Rayong Provincial, Thailand, Jumat (18/8/2023).
Skuad Timnas Indonesia saat melawan Malaysia pada laga perdana Piala AFF U23 2023 di Stadion Rayong Provincial, Thailand, Jumat (18/8/2023). (pssi.org)

Baca juga: 3 Negara Angkat Koper dari Piala AFF U23 2023, Nasib Timnas Indonesia Ditentukan Malam Ini

Armada Shin Tae-yong itu mencatatkan satu kemenangan dan satu kekalahan dalam dua laga Grup B.

Al hasil, satu-satunya jalan Timnas Indonesia untuk lolos ke semifinal Piala AFF U23 2023 adalah dengan menjadi runner-up terbaik.

Kini, Ramadhan Sananta dan kolega itu tinggal menunggu hasil dari pertandingan para pesaingnya di posisi runner-up masing-masing grup untuk menentukan lolos ke semifinal atau tidak.

Pada hasil pertandingan tadi malam, Senin (21/8/2023) kemenangan Thailand 2-0 atas Kamboja sedikit membantu langkah Timnas Indonesia untuk menuju semifinal.

Selain itu, kemenangan Thailand itu juga membuat Garuda saat ini masih berada di posisi teratas dengan catatan runner-up terbaik.

Namun kelolosan Timnas Indonesia ke semifinal masih akan menunggu hasil dua pertandingan yang digelar malam ini.

1. Timor Leste vs Malaysia

Salah satu syarat agar Timnas Indonesia bisa lolos ke semifinal Piala AFF U23 2023 adalah berharap Malaysia tidak kalah dari Timor Leste.

Adapun duel Timor Leste vs Malaysia akan tersaji pada Selasa (22/8/2023) pukul 20.00 WIB.

Saat ini, Malaysia berada di puncak klasemen dengan catatan 3 poin, sedangkan Timor Leste berada di dasar klasemen dengan catatan 0 poin.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat