androidvodic.com

Sorotan Liga Inggris Pekan 7: Kesempurnaan Manchester City, Ujian Spurs Redam Ledakan Salah - News

News - Dua sorotan menarik diprediksi bakal mewarnai laga pekan ketujuh Liga Inggris yang mulai digelar besok malam, Sabtu (30/9/2023).

Sorotan pertama tertuju pada start sempurna yang diukir Manchester City pada musim ini.

Manchester City sebagai juara bertahan menjadi satu-satunya klub yang mampu menyapu bersih semua laga dengan kemenangan di Liga Inggris.

Pada pekan ini, kesempurnaan Manchester City akan coba dinodai oleh Wolves yang menjadi lawan The Citizens.

Gelandang Manchester City Phil Foden (kanan tengah) merayakan bersama rekan satu tim setelah mencetak gol pembuka pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester City dan Nottingham Forest di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 23 September 2023.
Gelandang Manchester City Phil Foden (kanan tengah) merayakan bersama rekan satu tim setelah mencetak gol pembuka pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester City dan Nottingham Forest di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 23 September 2023. (Oli SCARFF/AFP)

Sorotan menarik lainnya menyeret nama Mohamed Salah yang cukup konsisten dalam hal berkontribusi terhadap gol Liverpool.

Spurs yang bakal menjadi musuh Liverpool akan diuji kesolidan pertahanannya oleh Salah.

Berikut ini dua sorotan menarik yang bakal mewarnai pekan ketujuh Liga Inggris yang telah dihimpun Tribunnews:

1. Kesempurnaan Manchester City

Seperti yang dijelaskan di atas, Manchester City akan kembali menunjukkan superioritasnya di Liga Inggris.

Tepat pada pekan ketujuh, Manchester City akan bertandang ke markas Wolves.

Laga Wolves vs Manchester City bakal digelar di Molineux Stadium, Sabtu (29/9/2023) pukul 21.00 WIB.

Manchester City selaku tim tamu jelas unggul dalam segalanya saat bertemu Wolves.

Raihan kemenangan dalam enam laga pembuka musim ini secara beruntun menjadi buktinya.

Konsistensi Manchester City dalam meraih kemenangan seakan menjadi santapan tiap minggu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat