androidvodic.com

Profil Gilbert Alvarez, Pemain Baru Arema FC Pengganti Gustavo yang Punya Value Termahal di Liga 1 - News

News - Inilah profil dari Gilbert Alvarez yang merupakan pemain terbaru Arema FC di Liga 1 2023/2024.

Kehilangan bomber andalannya, yakni Gustavo Almeida yang dipinjam ke Persija Jakarta tentunya membuat lini depan Arema FC menjadi kosong.

Arema FC langsung gerak cepat di bursa transfer paruh musim ini dengan mendatangkan pemain asal Bolivia, Gilbert Alvarez.

Menariknya, harga pasaran atau value dari Gilbert Alvarez bisa dibilang cukup mewah.

Baca juga: Dibalik Peminjaman Gustavo Almeida, Persija Jakarta Relakan Dua Pemain Mudanya Permanen di Arema FC

Sebab, jika menilik transfermarkt, value Gilbert Alvarez mencuat menjadi nomor 1 dengan harga sebesar Rp8,69 Milliar.

Value milik Gilbert Alvarez menyamai gelandang dari Dewa United, Dimitrios Kolosov.

Bahkan value Gilbert Alvarez mengalahkan gelandang Timnas Indonesia, Marc Klok yang memiliki harga pasaran sebesar Rp7,82 bersama Persib Bandung.

Lantas siapakah Gilbert Alvarez itu?

Berikut ulasan profil mengenai Gilbert Alvarez yang telah dirangkum oleh News:

Pemain berusia 31 tahun itu diperkenalkan resmi oleh Arema FC pada Sabtu, 25 November 2023.

"Selamat bergabung, mengaumlah lebih keras bersama Arema FC," tulis keterangan Arema FC dalam unggahan Instagramnya.

Gilbert Alvarez diketahui sudah mengemas 8 gol dari 24 laga selama berseragam klub sebelumnya, yakni Palmaflor (klub Bolivia).

Sedangkan catatan paling apik dari Gilbert Alvarez ialah ketika membela klub Jorge Wilstermann (klub Bolivia).

Total, Gilbert Alvarez telah berhasil mengemas 35 gol, 4 assist dan menit bermain selama 6.073 menit dari 93 pertandingan sepanjang kariernya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat