androidvodic.com

Penjelasan PSSI ke DPR Soal Naturalisasi Untuk Timnas Indonesia: Pemain Lokal Belum Cukup Mumpuni - News

Laporan Wartawan News, Alfarizy AF

News, JAKARTA - Sekjen PSSI, Yunus Nusi, memberi penjelasan kepada DPR RI mengapa pihaknya ingin menaturalisasi pemain baru dalam waktu dekat.

Seperti diketahui, saat ini PSSI tengah mendorong perpindahan kewarganegaraan calon pemain Timnas Indonesia, Jay Noah Idzes dan Nathan Noel Romejo Tjoe-A-On.

Yunus Nusi mengatakan, permintaan naturalisasi tersebut datang langsung dari pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Hal tersebut senada dengan visi PSSI yang ingin Timnas Indonesia bicara banyak di level Asia sampai dunia.

Oleh sebab, kedatangan pemain naturalisasi akan menjadi nilai tambah bagi skuad Garuda yang kini dinilai masih belum cukup 'bertaji'.

"Melihat visi PSSI, maka Shin Tae-yong berikan rekomendasi ke PSSI bahwa skuad saat ini yang didominasi (pemain) lokal belum mempuni untuk disegani di Asia apalagi di dunia," kata Yunus Nusi dalam rapat kerja bersama Komisi X DPR RI, Senin (4/12/2023).

Kendati demikian, PSSI menegaskan bahwa pemain yang dinaturalisasi adalah benar-benar memiliki keturunan Indonesia.

Saat ini setidaknya Skuad Timnas Indonesia sudah berisikan lima pemain naturalisasi yang diinisiasi PSSI.

Mereka adalah Jordi Amat, Ivaar Jenner, Rafael Struick, Sandy Walsh, Shayne Pattynama. Sedangkan satu pemain lainnya, Justin Hubner, hanya menunggu untuk pengambilan sumpah kewarganegaraan.

"Pun demikian PSSI melalui Ketua Umum dan Komite Eksekutif bahwa pemain-pemain yang direkrut Shin Tae-yong tetap menjadi kewarganegaraan Indonesia atau punya keturunan wagra negara Indonesia baik itu orang tua maupun kakeknya," tutur Yunus Nusi.

Komisi X DPR RI menyetujui proses naturalisasi dua calon pemain Timnas Indonesia, Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On.

Persetujuan itu dilakukan usai Rapat Kerja (Raker) yang dilakukan Komisi X DPR RI bersama Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) dan Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI), di Jakarta, Senin (4/12/2023).

"Komisi X DPR RI memutuskan menyetujui rekomendasi kewarganegaraan RI atas nama saudara Jay Noah Idzes dan saudara Nathan Noel Romejo Tjoe-A-On," kata pimpinan sidang, Hetifah Sjaifudian.

"Dengan catatan bahwa penetapan kewarganegaraan Republik Indonesia ditetapkan oleh instansi yang berwenang dan berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku," imbuhnya.

Setelah ini, proses naturalisasi Jay Noah Idzes dan Nathan Noel Romejo Tjoe-A-On dilanjutkan pada sidang paripurna DPR RI.

Kemudian, kedua pemain tersebut akan mendapatkan SK Presiden dan terakhir pengambilan sumpah sebagai Warga Negara Indonesia

Proses naturalisasi kedua pemain ini diharapkan rampung sebelum Timnas Indonesia berlaga di Piala Asia 2024.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat