androidvodic.com

Borneo FC Pamer Statistik Nadeo Argawinata setelah sang Kiper Tersingkir dari Timnas Indonesia - News

News - Borneo FC langsung pamer statistik Nadeo Argawinata sepanjang musim ini setelah sang kiper tak mendapat tempat di Timnas Indonesia.

Diketahui, pada agenda Timnas Indonesia selanjutnya Pelatih Shin Tae-yong telah memilih tiga penjaga gawang untuk mentas di Piala Asia 2023.

Mereka adalah Ernando Ari (Persebaya), Syahrul Trisna (Persikabo), dan M Riyandi (Persis Solo).

Keputusan ini tentu menjadi perdebatan di banyak kalangan.

Pasalnya, tak ada nama Nadeo Argawinata yang biasanya mengambil kursi penjaga gawang Timnas Indonesia.

STY terlihat lebih memiliki penjaga gawang Persikabo, Syahrul Trisna ketimbang Nadeo.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong lantas membeberkan alasan memilih Syahrul Trisna ketimbang Nadeo Argawinata.

Baca juga: Senasib Beda Sikap, Shin Tae-yong Kalem ke Pratama Arhan, Pelatih Irak Lebih Tega Coret Pemain

"Kemarin sering bersaing dengan Nadeo (di timnas Indonesia). Kadang dia yang main, kadang Nadeo," kata Shin Tae-yong, dikutip dari BolaSport.

"Tapi ketika Syahrul main, kemungkinan kebobolan semakin kecil."

"Jadi akhirnya saya pilih dia," kata pelatih berusia 53 tahun tersebut.

Setelah pernyataan tersebut, Borneo FC memamerkan statistik penjaga gawang milik mereka.

Ya, memang patut dipamerkan statistik Nadeo selama CLBK dengan Borneo FC musim ini.

Nadeo mencatatkan saves terbanyak dengan 73 kali penyelamatan.

"73 Kali Penyelamatan di Lakukan Nadeo Argawinata Sepanjang Musim Ini. Terus Konsisten Nad!!"

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat