androidvodic.com

Jadwal Piala Asia 2023 Hari Ini: Kemenangan Jepang & Iran Lengkapi Kuota Perempat Final - News

News - Simak jadwal Piala Asia 2023 hari ini yang akan menggelar dua laga pamungkas babak 16 besar, Rabu (31/1/2024).

Laga pertama akan menyajikan duel Bahrain vs Jepang di Al Thumama Stadium kick-off jam 18.30 WIB.

Jepang yang berstatus sebagai raja Piala Asia tentu ingin membuktikan ambisinya untuk menyingkirkan Bahrain sekaligus lolos ke Perempat Final.

Jika mampu lolos ke Perempat Final, Jepang akan bertemu pemenang laga antara Iran kontra Suriah.

Kebetulan, duel perebutan tiket Perempat Final antara Iran vs Suriah akan digelar setelah laga Bahrain vs Jepang.

Abdullah Bin Khalifa Stadium akan menjadi arena pertempuran laga Iran vs Suriah yang mulai digelar jam 23.00 WIB, malam ini.

Baca juga: Daftar 6 Negara yang Lolos ke Perempat Final Piala Asia 2023, Drama Korsel Pulangkan Arab Saudi

Reaksi kiper Indonesia Ernando Ari (21) saat penyerang Jepang #09 Ayase Ueda  (9) merayakan gol keduanya dalam pertandingan sepak bola Grup D Piala Asia AFC Qatar 2023 antara Jepang dan Indonesia di Stadion al-Thumama di Doha pada 24 Januari 2024. (HECTOR RETAMAL / AFP)
Reaksi kiper Indonesia Ernando Ari (21) saat penyerang Jepang #09 Ayase Ueda (9) merayakan gol keduanya dalam pertandingan sepak bola Grup D Piala Asia AFC Qatar 2023 antara Jepang dan Indonesia di Stadion al-Thumama di Doha pada 24 Januari 2024. (HECTOR RETAMAL / AFP) (AFP/HECTOR RETAMAL)

Di atas kertas, Jepang dan Iran seharusnya bisa mengatasi lawan-lawannya untuk bisa lolos ke fase Perempat Final Piala Asia 2023.

Jika Jepang dan Iran kompak melewati hadangan lawannya, maka kedua negara tersebut akan melengkapi kuota peserta babak perempat final Piala Asia 2023.

Diketahui, saat ini sudah ada enam negara yang sudah memastikan diri lolos ke Perempat Final Piala Asia 2023.

Negara pertama yang lolos ke babak Perempat Final tak lain yakni Australia yang dilatih Graham Arnold.

Kelolosan Australia tak terlepas dari kemenangan tim Negeri Kanguru atas Timnas Indonesia dengan skor 4-0 di 16 besar.

Laju Australia ke babak Perempat Final diikuti Tajikistan yang kembali mengejutkan Piala Asia 2023.

Untuk pertama kalinya bagi Tajikistan mencetak sejarah lolos ke Perempat Final Piala Asia 2023 sebagai negara debutan.

Tajikistan sukses lolos ke Perempat Final setelah memenangi laga dramatis melawan Uni Emirat Arab lewat adu penalti.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat