androidvodic.com

Hasil Liga 1: Gilas Barito Putera di Stadion Manahan, Persis Solo Pertegas Status Jago Kandang - News

News - Persis Solo berhasil mempertegas status jago kandang setelah mengalahkan Barito Putera pada pekan 28 Liga 1, Sabtu (9/3/2024) malam WIB.

Hasil Liga 1 antara Persis Solo vs Barito Putera yang berlangsung di Stadion Manahan Solo berakhir dengan skor 2-1.

Dua gol dari Persis Solo dicetak oleh Alexis Messidoro pada menit ke-14, dan sepakan Althaf Indie menit ke-67.

Sementara satu gol balasan Barito Putera dicetak oleh Gustavo Tocantins pada menit ke-28.

Selebrasi pesepak bola Persis Solo, Alexis Messidoro (kiri) setelah mencetak gol timnya dalam pertandingan Persis Solo vs Barito Putera lanjutan Liga 1 2023/2024 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (9/3/2024) malam.
Selebrasi pesepak bola Persis Solo, Alexis Messidoro (kiri) setelah mencetak gol timnya dalam pertandingan Persis Solo vs Barito Putera lanjutan Liga 1 2023/2024 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (9/3/2024) malam. (TRIBUNNEWS/Muhammad Nursina)

Kemenangan ini membuat Persis Solo naik ke peringkat ke-8 klasemen Liga 1 dengan koleksi 38 poin.

Hasil ini sekaligus mempertegas status Persis sebagai tim Jago Kandang.

Tercatat, tim berjuluk Laskar Sambernyawa itu selalu meraih kemenangan dalam empat pertandingan kandang terakhirnya.

Sementara bagi Barito Putera, hasil ini membuat tim besutan Rachmad Darmawan itu turun ke posisi ke-10 dengan koleksi 37 poin.

Selebrasi pesepak bola Persis Solo, Alexis Messidoro (tengah)setelah mencetak gol timnya dalam pertandingan Persis Solo vs Barito Putera lanjutan Liga 1 2023/2024 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (9/3/2024) malam. TRIBUNNEWS/Muhammad Nursina
Selebrasi pesepak bola Persis Solo, Alexis Messidoro (tengah)setelah mencetak gol timnya dalam pertandingan Persis Solo vs Barito Putera lanjutan Liga 1 2023/2024 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (9/3/2024) malam. TRIBUNNEWS/Muhammad Nursina (Tribunnews/Sina)

Baca juga: Hasil Klasemen Liga 1 Terbaru Hari Ini: PSM Makassar Naik ke Papan Tengah, Bali United Geser PSIS

Jalannya Pertandingan

Persis Solo langsung menyerang sejak peluit kick-off babak pertama dibunyikan.

Tim asuhan Milomir Seslija itu sering kali memanfaatkan kecepatan kedua sayapnya untuk menyerang pertahanan Barito Putera.

Persis Solo memiliki peluang pertama pada menit ke-13, melalui sepakan Moussa Sidibe.

Berawal umpan satu-dua dengan Gavin Kwan dari sisi kanan, Sidibe pun langsung melakukan cut inside dan melepaskan tembakan plessing ke tiang dekat.

Sayangnya sepakan Sidibe itu masih dapat ditepis kiper Barito, Ega Rizky.

Pada menit ke-16 Persis Solo mendapat hadiah penalti dari wasti setelah Sho Yamamoto dilanggar Nazar Nurzaidin di dalam kotak terlarang.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat