androidvodic.com

Optimis Kalahkan Vietnam, Shin Tae-yong Singgung Kemenangan Terakhir Timnas Indonesia - News

News - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menatap optimis pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Vietnam pada bulan ini.

Target kemenangan bagi Timnas Indonesia telah dicanangkan oleh Shin Tae-yong baik laga home maupun away.

Kendati demikian, Shin Tae-yong tak menyebut dengan gamblang berapa target skor untuk kemenangan Timnas Indonesia.

Bagi Shin Tae-yong, pertandingan sepak bola sangat dinamis.

Bahkan Shin Tae-yong ogah bersombong diri atas kemenangan terakhir yang diraih Timnas Indonesia dari Vietnam.

"Terakhir kami menang satu gol di Piala Asia 2023. Bagaimana besok? Sepak bola tidak sesederhana skor," ujar Shin Tae-yong melalui laman PSSI.

Yang jelas bahwa Shin Tae-yong merasa Timnas Indonesia mampu mengalahkan Vietnam.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong dan STY Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. Shin Tae-yong menyatakan kemenangan melawan Vietnam, baik di GBK dan saat laga tandang menjadi target yang dijanjikan ke Erick Thohir.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong dan STY Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. Shin Tae-yong menyatakan kemenangan melawan Vietnam, baik di GBK dan saat laga tandang menjadi target yang dijanjikan ke Erick Thohir. (HO/IST/PSSI)

"Namun yang pasti, saya optimistis Timnas Indonesia akan siap saat pertandingan nanti."

"Mengejar kemenangan, baik di GBK ataupun Vietnam," tegas pelatih berusia 53 tahun itu.

Sikap serius Shin Tae-yong diwujudkan juga dengan hal lain.

Di mana pelatih berpaspor Korea Selatan tersebut telah menjalin komunikasi dengan beberapa pemain Timnas Indonesia saat kunjungan ke luar negeri.

Baca juga: Tak Sabar Lakoni Debut, Jay Idzes Mengaku Terhomat Bela Timnas Indonesia

Diketahui, Shin Tae-yong menengok pertandingan dari Marselino Ferdinan, Sandy Walsh, Jay Idzes hingga calon naturalisasi terbaru Thom Haye serta Nathan Tjoe-A-On.

Shin Tae-yong telah menuturkan kepada para pemainnya untuk bersiap diri menghadapi Vietnam.

"Saya serius menyiapkan tim semaksimal mungkin," kata Shin Tae-yong.

"Saat bertemu dengan beberapa pemain Timnas Indonesia di Eropa, saya menyempatkan diri berbicara dan makan malam."

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat