androidvodic.com

Timnas Indonesia Senior Berprestasi, Indra Sjafri: Saya Orang Pertama yang Cari Pemain ke Belanda - News

Laporan Wartawan News, Abdul Majid

News, JAKARTA – Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri turut mengaku bangga atas pencapaian Timnas Indonesia yang sukses mengalahkan Vietnam di Hanoi.

Indra Sjafri mengatakan penampilan apik Timnas Indonesia tak terlepas dari peran pelatih Shin Tae-yong yang diberikan keleluasaan memilih pemain, salah satunya dengan menaturalisasi pemain-pemain keturunan.

“Alhamdulillah saya bersyukur karen Timnas senior itu ujungnya prestasi, oleh sebab itu pelatih senior diberikan keluasan berakselerasi melakukan terobosan-terobosan untuk bagaiman Timnas senior kita kuat,” kata Indra Sjafri saat ditemui di Lapangan B GBK, Senayan, Jakarta, Rabu (27/3/2024).

“Kemarin dilakukan rekomendasi anak-anak keturunan dan Alhamdulillah pilihan-pilihan dari coach Shin semua memberikan kontribusi yang baik,” sambungnya.

Pria yang juga menjabat sebagai Direktur Teknik PSSI tersebut membeberkan bahwa dirinya juga jadi salah orang yang menemukan bakat dari pemain-pemain naturalisasi seperti Justin Hubner dan Ivar Jenner.

Indra Sjafri kala itu mendapatkan mandat untuk menyeleksi para pemain keturunan yang ada di Belanda.

“Saya sendiri dua tahun yang lalu orang pertama yang mencari pemain-pemain ke Belanda. Ivar, Justin dan lain sebagianya saya yang hadir ke Belanda untuk melakukan scouting dan saya suport, karena kita butuh prestasi,” ungkapnya.

Semetara itu, untuk Timnas Indonesia U-20 yang kini ditanganinya, Indra Sjafri mengatakan dirinya butuh juga pemain-pemain berkualitas,

Menurutnya pemain-pemain muda yang ada saat ini harus juga mempunyai kemampuan yang mumpuni guna bisa tampil di Timnas senior di kemudian hari.

“Di Timnas muda kita juga butuh pemain-pemain yang berkualitas, mumpuni, dan bisa digiring menjadi pemain senior nanti,” kata Indra Sjafri.

“Kita tetap akan mencari pemain, apakah itu yang ada di Indonesia atau yang main di luar seperti Marselino dan banyak pemain lain yang sudah punya paspor Indonesia, termasuk anak keturunan yang belum berpaspor Indonesia,” pungkasnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat