androidvodic.com

Siasat Borneo FC, PSIS Semarang, dan Persib Bandung Jalani Jeda Liga 1, Program Latihan Tetap Jalan - News

News - Menilik aktivitas sejumlah klub Liga 1 dengan dijedanya kompetisi karena helatan Piala Asia U23 2024 di Qatar.

Liga 1 2023/2024 mulai dijeda pada pekan 31 hingga pekan 34 menurut rilis operator liga, PT Liga Indonesia Baru (LIB) yang dimulai pada 1 April 2024 lalu.

Penundaan ini diputuskan dalam Emergency Meeting Komite Eksekutif PSSI pada Sabtu (30/3/2024) dengan pertimbangan mendasar soal kepentingan Timnas Indonesia U23 yang bakal debut di Piala Asia U23.

Sejumlah klub Liga 1 mengambil kebijakan masing-masing, ada yang libur, tetap menjalani sesi latihan, dan kombinasi keduanya dengan jadwal berkala.

Para pemain Borneo FC Samarinda melakukan jogging di sela latihan musim Liga 1 2023/2024.
Para pemain Borneo FC Samarinda melakukan jogging di sela latihan musim Liga 1 2023/2024. (Borneofc.id)

Namun menurut Borneo FC melalui situs resminya mengungkapkan, dalam pekan ini Komite Eksekutif PSSI dikabarkan akan melakukan pertemuan untuk menentukan kapan Liga 1 akan kembali digulirkan.

Beredar rumor pekan 31 Liga 1 akan dimulai pada 15 April mendatang, di mana waktu tersebut diperkirakan berbarengan dengan puncak arus balik lebaran Idul Fitri.

"Sekarang semua klub menanti pengumuman soal kapan kompetisi dilanjutkan," beber Media Officer Borneo FC, Brillian Sanjaya.

"Kami dapat kabar, Rabu (3/4) akan ada rapat exco yang memutuskan soal kelanjutan kompetisi Liga 1," sambungnya.

Baca juga: Liga 1 Diliburkan Demi Timnas Indonesia, PT LIB Siap Diskusi Dengan Klub-Klub Soal Subsidi Tambahan

Kejadian ini sejatinya membuat bingung kontestan Liga 1 karena menurutnya minim komunikasi antara induk organisasi sepak bola Indonesia dengan klub.

Tapi, mereka sebagai klub harus menuruti aturan yang dikeluarkan ini.

"Keputusan induk sepakbola Indonesia yang tanpa komunikasi sama klub ini harus diikuti karena mereka sudah keluarkan aturan," ungkapnya.

Borneo FC untuk sementara mengambil tindakan dengan mengumpulkan seluruh pemain dan tetap menjalani sesi latihan.

Soal libur, pemain bakal mendapatkannya jelang lebaran Idul Fitri nanti, namun untuk durasinya bisa bertambah panjang menyusul hasil keputusan resmi dari rapat Exco PSSI.

"Untuk sementara Borneo FC tetap menjalani latihan seperti biasa di Borneo Training Centre di kawasan GOR Kadrie Oening, Sempaja, meski pemain tahu semua laga di April ditunda," terangnya.

PSIS Semarang

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat