androidvodic.com

Sembuh dari Cedera, Marc Klok Ingin Langsung Bela Persib Bandung - News

News - Gelandang andalan Persib Bandung, Marc Klok, siap kembali membela Maung Bandung setelah lama menepi akibat cedera yang dialaminya.

Marc Klok sempat menjalani perawatan medis dan harus menepi dari latihan Persib Bandung.

Namun saat ini, gelandang naturalisasi Timnas Indonesia tersebut sudah siap untuk kembali mengarungi sisa laga Liga 1 bersama Persib Bandung.

Skuad asuhan Bojan Hodak saat ini sudah tiba di Bali jelang melakoni laga pekan ke-31 Liga 1 kontra Persita Tangerang pada 15 April 2024.

Marc Klok berebut bola dengan Adam Alis dalam pertandingan Liga 1 2023/2024 antara Borneo FC Samarinda vs Persib Bandung.
Marc Klok berebut bola dengan Adam Alis dalam pertandingan Liga 1 2023/2024 antara Borneo FC Samarinda vs Persib Bandung. (Instagram Persib Bandung)

Usai sembuh dari cedera yanng dialaminya, Marc Klok menjelaskan tujuan utamanya yaitu bisa kembali masuk ke line-up Persib Bandung.

Namun, menyadari kondisinya yang belum 100 persen, dirinya masih merasa sulit untuk langsung bermain melawan Persita sejak menit pertama.

"Tapi saya siap untuk dimasukkan agar kondisi saya bisa meningkat lagi," ujar Marc Klok dilansir dari laman resmi Persib Bandung.

"Sambil mempersiapkan diri saya untuk laga selanjutnya agar kondisi saya seratus persen lagi," tambahnya.

Pemain bernomor punggung 23 di Persib Bandung ini masih membutuhkan waktu untuk kembali beradaptasi dengan tim. Pasalnya sudah lumayan lama dirinya kembali sejak cedera yang dialaminya.

"Karena jika lama absen berlatih dan tidak bermain maka ritme bermmainnya akan berbeda."

"Tapi saya siap dan saya sangat senang, karena tidak merasakan lagi nyeri sekarang," ujarnya.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Vietnam, Kartu AS Persib Jalani Latihan Terpisah, Marc Klok Cadangan?

Menilik pertandingan melawan Persita, Marc Klok menganggap ini akan menjadi laga yang sangat sengit.

Pasalnya, tim lawan saat ini sangat membutuhan poin untuk bisa lepas dari bayang-bayang zona degradasi.

Disisi lain, Persib Bandung juga perlu kemenangan untuk menaja kans mereka untuk dapat lolos ke babak Championship Series Liga 1.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat