androidvodic.com

Timnas U23 Indonesia Kalah Gegara Wasit, Cristian Gonzales Beri Pesan Menohok ke Garuda Muda - News

News - Eks pemain Timnas Indonesia, Cristian Gonzales memberikan pesan menohok setelah drama kekalahan menyakitkan Garuda Muda di Piala Asia U23 2024.

Seperti dikathui, drama kekalahan menyakitkan dirasakan Timnas U23 Indonesia dalam laga perdana di Piala Asia U23 2024, Senin (15/4/2024) tadi malam.

Timnas U23 Indonesia kalah 2-0 saa t melawan Qatar selaku tuan rumah Piala Asia U23 2024.

Berlangsung di Jassim Bin Hamad Stadium, berbagai kontroversi mewarnai jalannya laga Qatar vs Timnas U23 Indonesia.

Baca juga: Timnas U23 Indonesia Digembosi Total di Piala Asia U23 2024, Exco PSSI: Kasih Pialanya ke Qatar!

Salah satunya kontroversi terkait dua kartu merah yang dihadiahkan wasit untuk Timnas U23 Indonesia.

Ya, Timnas U23 Indonesia terpaksa harus bermain dengan 9 orang saat kalah melawan Qatar di laga perdana Grup A.

Ivar Jenner (46') dan Ramadhan Sananta (90+6) dihadiahi kartu merah oleh Nasrullo Kabirov selaku pengadil lapangan.

Kartu merah yang didapatkan Ivar Jenner maupun Ramadhan Sananta pun tergolong kontroversi.

Hal ini dikarenakan dua pemain tersebut sejatinya tidak layak menerima kartu merah jika melihat proses pelanggaran.

Tak hanya itu saja, wasit juga dianggap teledor dalam memberikan beberapa keputusan krusial khususnya untuk Garuda.

Mulai dari keputusan wasit yang hanya memberikan kartu kuning kepada pemain Qatar yang melanggar Witan Sulaeman.

Hingga momen wasit tidak memberikan tendangan bebas langsung saat Marselino Ferdinan dijatuhkan lawan.

Berbagai keputusan kontroversial yang dikeluarkan wasit Nasrullo Kabirov pun menimbulkan pro kontra.

Tak sedikit netizen Indonesia khususnya para pecinta sepak bola yang kesal dengan keputusan wasit laga kedua tim.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat