androidvodic.com

Mahyudin: Shin Tae-yong Profesional, Saya Dukung Meski Ada Pengamat Bola yang Nyinyir - News

Mahyudin: Shin Tae-yong Profesional, Saya Dukung Meski Ada Pengamat Bola yang Nyinyir

Laporan Wartawan News, Abdul Majid

News, JAKARTA – Wakil Ketua DPD RI, Mahyudin memuji kinerja dari pelatih kepala Timnas Indonesia, Shin Tae-yong yang terus membawa skuad Garuda berprestasi,

Pujian ini ia lontarkan usai menyaksikan perjuangan Timnas Indonesia U-23 yang sukses mengalahkan Korea Selatan U-23 pada babak perempat final PIala Asia U-23 melalui babak adu penalti.

Baca juga: PR Besar Semifinal, Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia U-23 Justru Loyo Saat Korsel 10 Pemain

Politisi asal Kalimantan Timur itu menilai bahwa Shin Tae-yong benar-benar menunjukkan sikap profesionalnya meski harus melawan negaranya sendiri.

Tak hanya itu, strategi-strategi yang diterapkan Shin Tae-yong juga menurutnya sangat tepat.

“Ya saya salah satu pendukung Shin Tae-yong walaupun ada pengamat (sepakbola) yang nyinyir selama ini. Saya kira beliau profesional dan bisa membawa mutu pemain kita lebih bagus,” kata Mahyudin usai nobar Indonesia vs Korsel U-23 di Kediamannya di Kuningan, Jakarta, Jumat (26/4/2024).

“Strategi pemain kita lebih bagus lebih cermat dan itu dibuktikan dengan menang di event-event baik di U-23 maupun di Timnas senior,” sambungnya.

Indonesia yang datang sebagai tim debutan di Piala Asia U-23 ini sejatinya sudah menciptakan sejarah dengan lolos ke babak semifinal.

Baca juga: Soroti Kejelian Wasit, Wakil Ketua DPD Mahyudin: Timnas Indonesia U-23 Jalani Adu Penalti Langka

Namun, sejarah penting bakal tercatat apabila Indonesia lolos ke Olimpiade Paris 2024.

Seperti diketahui, tiga tim teratas pada ajang ini akan dipastikan tampil di Olimpiade Paris.

Sementara peringkat keempat bakal menjalani laga playoff kontra wakil Afrika, Gambia U-23.

“Ya kita harus tetap optimis bahwa pertumbuhan sepakbola Nasional kita sangat baik di era sekarang, baik u-23 maupun timnas senior mainnya bagus,” ujar Mahyudin.

“Jadi kita optimis sepakbola kita akan maju dan impian kita masuk piala dunia, mungkin bisa tampil di Olimpiade bisa tercapai. Kita mendukung agar Timnas Indonesia bisa untuk selalu berjaya di tingkat internasional,” pungkasnya.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
34 Arsenal
34
24
5
5
82
26
56
77
2
34 Liverpool
34
22
8
4
75
34
41
74
3
32 Manchester City
32
22
7
3
76
32
44
73
4
34 Aston Villa
34
20
6
8
71
50
21
66
5
32 Tottenham
32
18
6
8
65
49
16
60

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat