androidvodic.com

Lobi PSSI ke Cerezo Osaka Mulai Temui Titik Temu, Justin Hubner Diharapkan Bisa Tampil Lawan Guinea - News

News - Federasi Sepakbola Indonesia (PSSI), saat ini terus melakukan komunikasi dengan Cerezo Osaka soal pemanggilan Justin Hubner ke Timnas Indonesia.

Diharapkan Justin Hubner dapat dimainkan dalam laga play-off Olimpiade Paris 2024 melawan Guinea Besok.

Selain Justin Hubner, PSSI saat ini juga tengah mengupayakan untuk memanggil Elkan Baggott saat melawan Guinea.

Adapun jadwal play-off Olimpiade 2024 antara Timnas Indonesia vs Guinea bakal digelar di INF Clairefontaine, Clairefontaine-en-Yvelines, pada 9 Mei 2024.

Kesebelas pemain Indonesia berdiri menyanyikan lagu kebangsaannya sebelum dimulainya pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U23 AFC Qatar 2024 antara Irak dan Indonesia di Stadion Abdullah Bin Khalifa di Doha pada 2 Mei 2024. (Karim JAAFAR / AFP) *** Local Caption *** .
Kesebelas pemain Indonesia berdiri menyanyikan lagu kebangsaannya sebelum dimulainya pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U23 AFC Qatar 2024 antara Irak dan Indonesia di Stadion Abdullah Bin Khalifa di Doha pada 2 Mei 2024. (Karim JAAFAR / AFP) *** Local Caption *** . (AFP/KARIM JAAFAR)

Seperti diketahui, Justin Hubner saat ini telah kembali ke klubnya Cerezo Osaka setelah selesai membela Timnas U23 Indonesia di ajang Piala Asia U23 2024 lalu.

Justin Hubner langsung bertolak ke Jepang setelah Garuda Muda dikalahkan Irak di partai perebutan juara ketiga, Kamis (2/5/2024).

Justin Hubner pulang ke Jepang, karena izinnya untuk membela Timnas U23 Indonesia sudah habis.

Selain itu, Cerezo Osaka saat ini juga membutuhkan tenaga Justin Hubner, karena sedang mengalami krisi bek tengah.

Sebelumnya, Justin Hubner juga sempat diisukan bakal absen melawan Guinea karena mendapat akumulasi kartu.

Namun, kabar tersebut kini telah ditepis asisten Shin Tae-yong, Nova Arianto.

Baca juga: Guinea Panggil 4 Pemain Senior, PSSI Rayu Cerezo Osaka demi Lepas Justin Hubner ke Indonesia U-23

Pemain Timnas Indonesia, Rafael Struick (kanan) dan Justin Hubner (kiri) saat melakukan selebrasi setelah terciptanya gol dari Skuad Garuda.
Pemain Timnas Indonesia, Rafael Struick (kanan) dan Justin Hubner (kiri) saat melakukan selebrasi setelah terciptanya gol dari Skuad Garuda. (Twitter @TimnasIndonesia)

"Justin Hubner tidak akumulasi kartu," kata Nova Arianto saat dihubungi Tribunnews.

"Hanya izin dari klubnya yang sedang diusahakan untuk kembali ke Timnas Indonesia melawan Guinea," imbuhnya.

Kini lobi PSSI ke Cerezo Osaka untuk memanggil Justin Hubner pun terus berlanjut.

Selain melobi Justin Hubner, PSSI kini juga sedang melobi Ipswich Town untuk memanggil Elkan Baggott.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat