androidvodic.com

Update Daftar Tim 8 Besar Euro 2024: Bagan Neraka, Portugal vs Prancis dan Jerman vs Spanyol - News

News - Update daftar terbaru tim lolos 8 besar Euro 2024 per hari ini, Selasa (2/7/2024) pagi WIB. Dua final kepagian akan tersaji pada perempat final.

Portugal dan Prancis menjadi yang terbaru melangkah ke 8 besar Euro 2024.

Ronaldo dkk menang susah payah atas Slovenia di Frankfurt Arena, Jerman lewat adu penalti dengan skor 3-0 setelah bermain imbang 0-0 dalam waktu normal.

Sebenarnya Portugal berpeluang menyelesaikan lebih cepat jika penalti Ronaldo tak ditepis oleh Jan Oblak pada masa extra time (105').

Pemain depan Portugal #07 Cristiano Ronaldo melakukan tendangan bebas saat rekan setimnya gelandang #10 Bernardo Silva menonton selama pertandingan sepak bola babak 16 besar UEFA Euro 2024 antara Portugal dan Slovenia di Frankfurt Arena di Frankfurt am Main pada tanggal 1 Juli 2024. Angelos Tzortzinis / AFP
Pemain depan Portugal #07 Cristiano Ronaldo melakukan tendangan bebas saat rekan setimnya gelandang #10 Bernardo Silva menonton selama pertandingan sepak bola babak 16 besar UEFA Euro 2024 antara Portugal dan Slovenia di Frankfurt Arena di Frankfurt am Main pada tanggal 1 Juli 2024. Angelos Tzortzinis / AFP (Angelos Tzortzinis / AFP)

Sedangkan Prancis, mereka harus susah payah menang atas Belgia dengan skor 1-0.

Berlangsung di Dusseldorf Arena, Jerman, Timnas Prancis harus menunggu hingga menit ke-85 untuk mencetak gol.

Menariknya, gol Prancis itu lahir melalui own goal -gol bunuh diri- oleh Jan Vertonghen yang membelokkan bola keras dari Randal Kolo Muani.

Atas hasil ini, Prancis akan menantang Portugal di babak 8 besar.

Duel final kepagian Prancis vs Portugal digelar di Volksparkstadion Hamburg pada Sabtu (6/7/2024) pukul 02.00 WIB.

Baca juga: Prediksi Skor Austria vs Turki di 16 Besar Euro 2024, Tren Kinclong Ralf Rangnick Berlanjut

Sebelumnya, final kepagian juga tersaji di babak 8 besar Euro 2024.

Yakni, Spanyol vs Jerman yang berlangsung Stuttgart Arena, Jerman pada Jumat (5/7/2024) pukul 23.00 WIB.

Mengacu bagan, baik Prancis, Portugal, Jerman dan Spanyol dipastikan akan saling mengahabisi demi memperebutkan tiket ke final.

Hal itu dikarenakan sang pemenang Prancis vs Portugal akan berhadapan dengan pemenang Spanyol vs Jerman di babak semifinal Euro 2024.

Di sisi lain, Inggris berada di bagan yang lebih mendingan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat