androidvodic.com

Prediksi Argentina vs Kanada Semifinal Copa America 2024: Messi Cs Dijagokan Melaju ke Final - News

News - Prediksi Argentina vs Kanada pada pertandingan semifinal Copa America 2024, Rabu (10/7/2024) pagi WIB.

Berdasarkan bursa prediksi skor, Lionel Messi dkk dijagokan untuk melaju ke final Copa America 2024.

Adapun duel Argentina vs Kanada bakal digelar di MetLife Stadium, pada pukul 07.00 WIB.

Pertandingan ini merupakan partai ulangan babak fase Grup A Copa America 2024 beberapa waktu lalu.

Pemain depan Argentina bernomor punggung 10 Lionel Messi merayakan kemenangannya setelah memenangkan pertandingan perempat final turnamen Copa America 2024 antara Argentina dan Ekuador di Stadion NRG di Houston, Texas, pada tanggal 4 Juli 2024. (Foto oleh JUAN MABROMATA / AFP)
Pemain depan Argentina bernomor punggung 10 Lionel Messi merayakan kemenangannya setelah memenangkan pertandingan perempat final turnamen Copa America 2024 antara Argentina dan Ekuador di Stadion NRG di Houston, Texas, pada tanggal 4 Juli 2024. (Foto oleh JUAN MABROMATA / AFP) (JUAN MABROMATA / AFP)

Pada pertandingan sebelumnya, Argentina berhasil mengalahkan Kanada dengan skor 2-0 pada laga pembuka Grup A.

Kala itu dua gol Argentina dicetak oleh Julian Alvarez (49') dan Lautaro Martinez (88').

Kemenangan tersebut menjadi satu dari tiga kemenangan Argentina yang membuat pasukan Lionel Scaloni sukses lolos perempat final sebagai juara Grup A.

Sementara itu, Kanada lolos ke perempat final sebagai runner-up setelah menang 1-0 atas Peru dan imbang 0-0 lawan Chile.

Kemudian di babak perempat final, Argentina berhasil menyingkirkan Ekuador lewat drama adu penalti.

Sedangkan Kanada juga melewati babak perempat final dengan cara yang sama, saat mengalahkan Venezuela.

Penyerang Argentina #10 Lionel Messi berebut bola dengan gelandang Chile #08 Dario Osorio selama grup turnamen Copa America Conmebol 2024 Pertandingan sepak bola antara Chile dan Argentina di Stadion MetLife di East Rutherford, New Jersey pada 25 Juni 2024.
Penyerang Argentina #10 Lionel Messi berebut bola dengan gelandang Chile #08 Dario Osorio selama grup turnamen Copa America Conmebol 2024 Pertandingan sepak bola antara Chile dan Argentina di Stadion MetLife di East Rutherford, New Jersey pada 25 Juni 2024. (EDUARDO MUNOZ / AFP)

Baca juga: Bagan Semifinal Copa America 2024 - Bukan Lionel Messi, James Rodriguez Bidik Rekor Senior Neymar

Kini Argentina dan Kanada kembali bertemu di semifinal Copa America 2024.

Di atas kertas, Argentina tentu bakal melaju mulus ke babak final.

Jika itu terjadi, peluang Lionel Messi untuk mempertahankan gelar juara Copa America 2024 semkin terbuka lebar.

Selain itu, jika skenario tersebut terwujud, maka ini bakal menjadi final ketiga bagi Messi di turnamen mayor setelah Copa America 2021 dan Piala Dunia 2022.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat