androidvodic.com

Gegara Senggol Lionel Messi, Wakil Menteri Olahraga Argentina Dicopot - News

News - Nama kapten sekaligus bintang utama Timnas Argentina, Lionel Messi, ikut terbawa dalam kasus dugaan nyanyian rasis yang dilakukan Enzo Fernandez.

Lionel Messi terseret setelah namanya disebut oleh Wakil Menteri Olahraga Argentina, Julio Garro.

Garro menyarankan Lionel Messi ikut meminta maaf kepada publik terkait isu rasisme yang sedang menjerat Argentina.

Permintaan maaf Lionel Messi itu dalam kapasitas La Pulga sebagai kapten Tim Tango.

Sebenarnya tak cuma Messi saja yang diminta meminta maaf kepada publik oleh Garro.

Ia turut meminta Ketua Umum Federasi Sepak Bola Argentina, Claudio Tapia, melakukan hal yang sama.

Baca juga: Update Ranking FIFA: Argentina Kokoh di Puncak, Spanyol Geser Lima Negara

"Saya pikir kapten timnas harus mengambil langkah dan meminta maaf," ucap Julio Garro dikutip dari Alerta News 24.

"Sebagaimana juga hal itu seharusnya dilakukan oleh Presiden AFA (Asosiasi Sepak Bola Argentina)," sambungnya.

Namun, komentar yang ia buat ternyata tak meninggalkan kesan manis di kalangan pemerintah Argentina.

Presiden Argentina, Javier Milei, langsung memberikan instruksi untuk mencopot Julio Garro dari jabatannya.

Alhasil, Garro tak lagi menjabat sebagai Wakil Menteri Olahraga Argentina.

Alasannya, tak ada warga Argentina yang boleh memaksakan atau menyuruh orang lain melakukan sesuatu yang tak menjadi kehendak orang tersebut.

"Kantor Kepresidenan melaporkan bahwa tidak ada pemerintah yang berhak memberitahu Timnas Argentina, atau masyarakat lainnya, untuk mengomentari, berpikir, atau melakukan sesuatu," tulis pihak Kepresidenan Argentina melalui cuitan di akun X resmi mereka.

"Untuk alasan itu, Julio Garro tak lagi menjabat sebagai Wakil Menteri Olahraga," sambungnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat