androidvodic.com

Kemkominfo: Implementasi 5G Bukan Karena Gengsi Semata - News

Laporan Wartawan News, Hari Darmawan

News, JAKARTA - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) menegaskan, bahwa implementasi layanan teknologi 5G bukan hanya karena gengsi semata saja.

Direktur Jenderal Penyelenggara Pos dan Informasi Kemkominfo Ayu Widyasari menyebutkan, bahwa implementasi di 5G di Indonesia merupakan tujuan bangsa yaitu memajukan kesejahteraan umum dan mencerdaskan bangsa.

"Maka dari itu implementasi 5G di Indonesia, bukan hanya prestise atau gengsi semata saja melain untuk menjadikan jaringan ini sarana dalam mencapai tujuan negara," kata Ayu dalam webinar, Rabu (27/10/2021).

Baca juga: Pengembangan 5G untuk Sektor Industri di Indonesia Terkendala Ketersediaan Spektrum

Selain itu Ayu juga mengungkapkan, bahwa jaringan 5G ini bukan hanya meningkatkan dalam hal transfer data saja dibanding dengan generasi jaringan sebelumnya.

"Melalui 5G ini, dapat memungkinkan adanya layanan baru dan aplikasi yang semakin beragam yang menunjang produktivitas dan perekonomian." ucap Ayu.

Layanan 5G ini juga, lanjut Ayu, berpotensi menjadi faktor penentu dalam digitalisasi di semua sektor mulai dari industri hingga manusia itu sendiri.

Baca juga: Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M52 5G: Flash Sale hingga 31 Oktober 2021

Mengenai layanan 5G, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk beranggapan bahwa pengembangan jaringan tersebut di Indonesia dapat menjadi daya tarik bagi investor.

VP Network Technology Strategy Telkomsel Indra Mardiatna mengatakan, bahwa pada prinsipnya investor itu melihat sesuatu yang berkelanjutan.

"Mereka melihat growth kategori investasi mereka. Intinya ini sudah berkelanjutan terkait teknologi jaringan mulai dari 4G hingga 5G," ujar Indra.

Baca juga: Industri Inginkan Percepatan Pengembangan Pita 2.3GHz untuk Akselerasi Layanan 5G

Ia juga mengungkapkan, dari sisi 5G sendiri Telkom Group melihat bahwa nantinya teknologi jaringan generasi kelima ini dapat mendukung industri.

"Bukan hanya industri telco saja, tetapi industri lain dengan memanfaatkan teknologi jaringan 5G di Indonesia," ujar Indra.

Menurutnya, itu juga membuat enable investor yang melihat perkembangan teknologi di Indonesia dari sisi general.

"Teknologi jaringan yang berkelanjutan ini, tentunya dapat menjadi daya tarik bagi investor dengan adanya teknologi baru," ujar Indra.

Sementara itu penyedia layanan jaringan seluler Telkomsel memperluas ekosistem digital dengan memperkuat kapabilitas digital melalui penerapan 5G di Indonesia.

Melalui perluasan jaringan 5G ini, tentunya dapat meningkatkan pengalaman pengguna jaringan internet, mengubah industri dan memberikan kemajuan terhadap digitalisasi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat