androidvodic.com

Waskita Makin Selektif Garap Proyek Jalan Tol - News

News, JAKARTA - Direktur Pengembangan Usaha dan Operasi Waskita Toll Road (WTR) Mokh Sadili mengatakan akan selektif dalam mengerjakan proyek jalan tol.

Hal itu diakibatkan sulitnya mendapat pendanaan dan tanah.

“Kita tidak akan seagresif lima tahun kemarin. Sebenarnya ada dana talangan dari pemerintah hanya pengembaliannya lama dan kompensasi deviasi minus 2-4 persen,” ujarnya di Jakarta, Selasa (29/10/2019).

Sedangkan, untuk fasilitas kredit cash deficiency support (CDS), ia menyebut baru ada dari PT Sarana Multi Infrastruktur (Persero).

"Pendanaan itu berat karena palingan kami ekuitas 30 persen, sisanya bank. Kami tidak kuat kalau 100 persen," lanjutnya.

Berangkat dari sana, Waskita Toll Road hanya akan mengerjakan tol proyek strategis nasional (PSN) dan proyek yang nilai kelaikan dan internal rate of return (IRR) yang baik untuk memudahkan mencari pendanaan.

Pekerja melakukan  perkerjaan  renovasi Masjid Istiqlal, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (17/7/2019). PT Waskita Karya (Persero) Tbk melakukan renovasi Masjid Istiqlal yang memiliki luas tanah sekitar 93.200 meter persegi dan luas bangunan 24.200 meter persegi, dengan nilai kontrak sebesar Rp465,3 miliar dan target selesai pada tahun 2020, dengan lingkup pekerjaan meliputi pembangunan gedung parkir, penataan kawasan, arsitektur, interior, renovasi sistem mekanikal, elektrikal dan plumbing.---Warta Kota/henry lopulalan
Pekerja melakukan perkerjaan renovasi Masjid Istiqlal, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (17/7/2019). PT Waskita Karya (Persero) Tbk melakukan renovasi Masjid Istiqlal yang memiliki luas tanah sekitar 93.200 meter persegi dan luas bangunan 24.200 meter persegi, dengan nilai kontrak sebesar Rp465,3 miliar dan target selesai pada tahun 2020, dengan lingkup pekerjaan meliputi pembangunan gedung parkir, penataan kawasan, arsitektur, interior, renovasi sistem mekanikal, elektrikal dan plumbing.---Warta Kota/henry lopulalan (Wartakota/henry lopulalan)

Proyek yang sedang berjalan diantaranya Becakayu seksi 2 dan 1A, Cinere-Serpong seksi 1 sampai Ciputat akan dioperasikan Maret atau April tahun depan dan untuk seksi II akan terhubung dengan milik PT Translingkar Kita Jaya (TLKJ).

"Serta Cimanggis-Cibitung dan Cibitung-Cilincing diperkirakan akhir 2020 akan selesai," jelasnya.

Mokh Sadili mengatakan ke depan Waskita Toll Road akan melakukan divestasi yang sudah ditawarkan ke beberapa investor.

“Rencana ada tiga yang didivestasi, yang minat banyak hanya belum mengerucut,” ujar dia.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat