androidvodic.com

Jokowi Minta Ketersedian dan Stabilitas Harga Kebutuhan Pokok Dijaga - News

News, JAKARTA -  Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta Tim Pengendalian Inflasi Pusat atau Daerah (TPIP/TPID) agar menjaga ketersedian dan stabilitas harga barang kebutuhan pokok di tengah kondisi daya beli masyarakat yang menurun saat ini.

Hal itu disampaikan Presiden dalam Pembukaan Rapat Koordinasi Nasional Pengendalian Inflasi 2021 di Istana Negara, Jakarta, Rabu (25/8/2021).

"Dalam kondisi daya beli masyarakat yang menurun, stabilitas harga bahan pangan sangat-sangat penting bagi rakyat kita," kata Jokowi.

Kepala Negara meminta TPIP/TPID untuk lebih banyak bekerja di lapangan terutama untuk menyelesaikan hambatan-hambat yang menyangkut ketersedian dan stabilitas harga bahan pokok tersebut.

"Ini kita perlu lebih banyak kerja di lapangan," katanya.

Bahkan, kata Presiden, TPIP harus mengecek di setiap daerah untuk mencari tahu hambatan yang terjadi terkait ketersediaan dan stabilitas harga barang kebutuhan pokok tersebut.

"Tiap kota harus cek, lihat lapangan, bagaimana apakah ada kendala produksi dan apakah ada kendala distribusi," pungkasnya.

Baca juga: Inflasi Agustus Diprediksi Naik Tipis, Komoditas Minyak Goreng Jadi Penyumbang Utama

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat