androidvodic.com

Tingkatkan Kualitas dan Daya Saing UMKM, Mendag Kampanyekan Bangga Buatan Indonesia di Sulut - News

Laporan Wartawan News, Seno Tri Sulistiyono

News, JAKARTA - Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi mengajak semua pihak mendukung gerakan nasional Bangga Buatan Indonesia (BBI) dan Bangga Wisata Indonesia (BWI).

Ajakan tersebut disampaikan Lutfi saat peluncuran Gernas BBI dan BWI di Sulawesi Utara dengan tema Dari Sulawesi Menuju Mancanegara yang dipopulerkan dengan tagar #PelangiSulawesi, Kamis (26/8/2021).

"Kampanye Gernas BBI dan BWI #PelangiSulawesi merupakan upaya memperluas cakupan pasar dan meningkatkan kualitas, serta daya saing produk artisan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) Sulawesi," kata Lutfi.

Baca juga: Erick Thohir Gaungkan Kesetaraan Gender dan Generasi Muda di Lingkungan BUMN

"Sulawesi Utara sebagai salah satu destinasi wisata super prioritas diharapkan dapat menghasilkan banyak UMKM yang onboarding di ranah digital," sambung Lutfi.

Hingga pertengahan Agustus 2021, kata Lutfi, tercatat lebih dari 15 juta UMKM atau 22 persen dari total UMKM di seluruh Indonesia telah onboarding ke platform perdagangan elektronik.

Dari 15 juta UMKM tersebut, lebih dari 7 juta merupakan hasil onboarding selama masa kampanye Gernas BBI yang diluncurkan sejak Mei 2020.

“Kami optimis target 30 juta UMKM onboarding di platform e-commerce akan tercapai jika melihat perkembangan yang terus meningkat saat ini. Perkembangan positif ini kami harap dapat memicu kinerja sektor perdagangan dan membantu pemulihan ekonomi nasional," tuturnya.

Baca juga: Akselerasi Transformasi Digital dalam Roadmap Digital Indonesia 2021-2024

Sebagai bentuk dukungan kepada pelaku UMKM di Sulawesi Utara, kata Lutfi, Kementerian Perdagangan akan membangun pusat jajanan kuliner dan cinderamata di daerah destinasi super prioritas Likupang.

"Masyarakat Bugis, Sulawesi Selatan juga terkenal atas keberhasilannya membangun jaringan perdagangan ke seluruh wilayah nusantaradan mancanegara. Semangat dan kegigihan berdagang masyarakat Sulawesi inilah yang patut kita tiru dan menjadi inspirasi," tutur Lutfi.

Direktur penggunaan dan pemasaran produk dalam negeri (P3DN) Direktorat Jenderal Perdagangan Dalam Negeri, Ida Rustini menambahkan, Gernas BBI menjadi momentum untuk membangkitkan gairah usaha para pelaku UMKM di seluruh wilayah Indonesia.

"Saatnya UMKM kita bisa naik kelas, dengan menghasilkan beragam produk berkualitas. Hal ini bisa dilakukan melalui pemanfaatan teknologi digital sehingga dapat berdaya saing di kancah global," kata Ida.

Ida pun mengajak masyarakat selalu membeli produk buatan dalam negeri untuk mendukung UMKM Indonesia.

"Untuk UMKM yang maju, ayo beli produk dalam negeri," ucap Ida.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat