androidvodic.com

BPS: Pengangguran di Indonesia 7,2 Juta Orang - News

Laporan Wartawan News, Nitis Hawaroh

News, JAKARTA - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, sebanyak 7,2 juta orang di Indonesia masih menjadi pengangguran berdasarkan data per Februari 2024.

Plt Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti mengatakan, jumlah tersebut menurun jika dibandingkan tahun lalu sebanyak 7,99 juta pengangguran.

"Pada Februari 2024 terdapat 7,2 juta pengangguran setara dengan tingkat pengangguran terbuka (TPT) sebesar 4,82 persen," kata Amalia dalam Rilis BPS, Senin (6/5/2024).

Baca juga: Jawaban Ridwan Kamil Pamer Saat Ditanya Jadi Pengangguran hingga Sebut IPK 2,7 Tak Bisa Kerja di KAI

Amalia menyatakan, pada Februari 2024 TPT laki-laki sebesar 4,96 persen atau lebih tinggi dibandingkan TPT perempuan yaitu 4,60 persen. Berdasarkan catatan BPS, TPT laki-laki menurun 0,87 persen poin dan TPT perempuan turun 0,26 persen poin.

"Penurunan tingkat pengangguran terbuka ini konsisten terjadi baik pada penduduk laki laki maupun perempuan dan juga di wilayah perkotaan maupun pedesaan seluruhnya sudah lebih rendah dibandingkan sebelum pandemi atau di bulan Februari 2020," tutur Amalia.

Adapun terkait penduduk usia kerja, per Februari 2024 sebanyak 214 juta penduduk. Angka ini naik 2,41 juta dari periode yang sama tahun 2023.

Sebagian besar penduduk usia kerja merupakan angkatan kerja, yaitu 149,38 juta orang dan sisanya termasuk bukan angkatan kerja sebanyak 64,62 juta orang.

Sementara Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) mengalami peningkatan dibandingkan Februari 2023 yaitu naik 0,50 persen poin menjadi 69,80 persen.

"Selama setahun terakhir, peningkatan TPAK lebih tinggi pada perempuan daripada laki-laki," ungka Amalia.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat