androidvodic.com

Tambahan Kasus di India dan Inggris, WNI Terkonfirmasi Covid-19 di Luar Negeri Capai 7.375 - News

Laporan Wartawan Tribunnews, Larasati Dyah Utami

News, JAKARTAKementerian Luar Negeri Indonesia (Kemlu RI) memberikan update terbaru soal perkembangan Covid-19 dunia dan perlindungan Warga Negara Indonesia (WNI).

Pada Rabu (5/1/2021) pukul 08.00 WIB, Kemlu mencatat tambahan WNI terkonfirmasi Covid-19 di India dan Inggris

Kemlu RI juga mencatat adanya WNI yang sembuh di Inggris pada hari ini.

Total WNI terkonfirmasi di luar negeri adalah 7.375.

Sebanyak 6.050 WNI sudah dinyatakan sembuh, 271 WNI meninggal dunia di luar negeri.

Sebanyak 1054 WNI masih dalam perawatan.

WHO mencatat lebih dari 290 juta kasus Covid-19 terkonfirmasi 223 negara atau daerah di dunia.

Baca juga: India Laporkan Kematian Pertama Terkait Varian Omicron

Amerika Serikat mencatat kasus Covid-19 tertinggi yang mencapai lebih dari 52,9 juta kasus, disusul dengan India dengan 34,9 juta kasus, dan Brasil dengan 22,2 juta kasus.

Inggris dan Rusia menempati posisi keempat dan kelima dengan kasus Covid-19 terbanyak, masing-masing mencatat 13,4 juta kasus dan 10,5 juta kasus.

Terkini Lainnya

  • Virus Corona

  • Kemlu RI) memberikan update terbaru soal perkembangan Covid-19 dunia dan perlindungan warga negara Indonesia (WNI).

  • Covid-19 di Singapura Alami Peningkatan, Kemenkes: Belum Ada Urgensi Pembatasan Perjalanan

  • Virus Corona

  • BERITA REKOMENDASI

  • BERITA TERKINI

Tautan Sahabat