androidvodic.com

Hindari Dehidrasi di Tanah Suci, Puskes Haji Minta Jemaah Minum Oralit Secara Rutin - News

News, JAKARTA - Kepala Pusat Kesehatan Haji Liliek Marhaendro Susilo mengungkapkan kondisi cuaca di Madinah saat ini cukup panas.

Dirinya meminta jemaah untuk menjaga kondisi tubuh agar tidak mengalami dehidrasi.

"Saat ini kondisi cuaca di Madinah sedang dalam kondisi panas dengan suhu mencapai sekitar 39 derajat Celcius," ujar Liliek dalam konferensi pers virtual, Kamis (25/5/2023).

Liliek meminta para jemaah untuk minum air mineral secara teratur sebanyak 200 mililiter per jam.

Minum yang teratur, menurut Liliek, bakal menghindarkan jemaah dari dehidrasi.

Selain itu, Liliek juga meminta jemaah Indonesia untuk minum oralit secara teratur.

Baca juga: 37 Tahun Menabung, Kakek 71 Tahun Penarik Bentor Ini Akhirnya Bisa Pergi Haji

"Diminum satu hari  satu sachet dan cara minumnya dengan dicampur dengan 300 ml air mineral untuk memulihkan kebugaran tubuh bapak dan ibu semua," jelas Liliek.

Para jemaah, kata Liliek, juga wajib makan dan istirahat tepat waktu agar badan kembali bugar.
 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat