androidvodic.com

Maktab Mina Jadid Mulai Sepi, 92,8 Persen Jemaah Haji Jawa Barat Pilih Nafar Awal - News

News, MAKKAH - Kota 100 Ribu Tenda di Mina, Jumat (30/6/2023), mulai sepi. 

Sekitar 2 juta jamaah, termasuk 200 ribu jamaah haji asal Indonesia, mulai meninggalkan tenda di 70 maktab.

Baca juga: Pasangan Suami Istri Jemaah Haji Asal Lhokseumawe: Serasa Bulan Madu Kedua di Mina

Di Mina Jadid, maktab terjauh dari lokasi pelontaran jamarat +6,3 km, sejak siang, sudah sepi ditinggal penghuninya.

Data dari Kantor Misi Haji Indonesia di Mina, mengkonfirmasikan sekitar 92,8 persen atau 32.855 jamaah asal Jawa Barat di dua maktab Mina Jadid, sudah kembali ke Mekkah.

"Laporan sektor, hanya 2.372 jamaah yang menetap di tenda, sisanya pilih nafar tsani, dan pulang besok (Minggu)," kata Ali Machzyumi, Kasie Akomodasi Satgasus Mina.

Data lansiran ini, diperoleh Maczyumi dari dua Kepala Adhoc I dan II Maktab Mina Jadid; Affan Alfian dan Devi Alkhusari.

Data laporan per jam itu, juga dikirim dari 11 maktab di satgasus Mina, selama puncak haji di Armuzna.

Baca juga: Pemerintah Siapkan Poskes Mina, Layani Jemaah Haji Selama Prosesi Lempar Jumrah

Sektor Mina Jadid adalah maktab sekitar 33 ribu jamaah asal Embarkasi JKS Jawa Barat.

Kota 100 Ribu Tenda di Mina, Jumat (30/6/2023), mulai sepi. Sekitar 2 juta jemaah, termasuk 200 ribu jemaah haji asal Indonesia, mulai meninggalkan tenda di 70 maktab.
Kota 100 Ribu Tenda di Mina, Jumat (30/6/2023), mulai sepi. Sekitar 2 juta jemaah, termasuk 200 ribu jemaah haji asal Indonesia, mulai meninggalkan tenda di 70 maktab. (News/Thamzil Thahir)

Rinciannya, 17.892 jamaah memilih nafar awal di Sektor I dan 16.492 jamaah di Sektor II Mina Jadid.

Sedangkan yang memilih nafar tsani 1.396 di Sektor I dan 976 di Sektor II

Pembimbing ibadah Satgas Mina Wildan Ahmad, menjelaskan apa perbedaan Nafar Awal dan Nafar Tsani dalam rangkaian ibadah haji.

Nafar Awal adalah jemaah yang mengambil pilihan keluar dari Mina pada 12 Zulhijah sebelum terbenamnya matahari.

Baca juga: Tinjau Langsung, Anggota Komisi VIII DPR RI Sebut Tenda Jemaah Haji Indonesia di Mina Overcapacity

"Itu sepenuhnya pilihan jEmaah. Mau nafar pertama atau nafar kedua," ujarnya saat dikonfirmasi tadi malam.

Nafar, jelasanya, m berkaitan pilihan waktu meninggalkan Mina menuju Makkah.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat