androidvodic.com

Jepang Terbitkan Prangko Shohei Ohtani, Penerima Penghargaan MVP Tahun 2021 - News

Laporan Koresponden News, Richard Susilo dari Jepang

News, TOKYO - Japan Post Co Ltd mengumumkan mulai menjual prangko pemain bisbol terkenal Jepang, Shohei Ohtani, Jumat (20/11/2021) untuk memperingati bintang bisbol Jepang yang menerima penghargaan MVP (most valuable player) Liga Utama Amerika tahun ini.

Dengan harga 6.100 yen per lembar termasuk pajak dan biaya pengiriman, set standar akan mencakup lima prangko 84 yen, delapan kartu pos dan buklet lipat yang menunjukkan foto-foto Ohtani saat melakukan pukulan bola bisbol, serta handuk wajah.

Japan Post akan menerima aplikasi online mulai Sabtu (20/11/2021) hari ini hingga 16 Januari 2022, dan aplikasi langsung di kantor pos di seluruh kantor pos di Jepang mulai Rabu (24/11/2021) hingga 14 Januari 2022.

Pengiriman set yang dibuat berdasarkan pesanan akan dimulai pada akhir Januari 2022, dan akan dikirim sesuai urutan penerimaannya.

Baca juga: Pemain Bisbol Jepang Shohei Ohtani Paling Sempurna Dapatkan MVP, Inilah Komentarnya

Ohtani, yang bermain untuk Los Angeles Angels, menjadi orang Jepang kedua dalam 20 tahun yang menerima penghargaan tersebut setelah Ichiro Suzuki pada 2001.

Namun Ohtani yang paling sempurna karena dari 30 juri wartawan, semuanya memilih Ohtani sebagai pemain terbaik.

Para kolektor prangko dan terkait pos silakan bergabung dengan komunitas pengumpul prangko ke whatsapp group FILATELIS, kirimkan email ke: filateli@jepang.com Subject: Filatelis, dengan nama lengkap alamat tanggal lahir dan nomor whatsapp, gratis.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat