androidvodic.com

Lonjakan Tajam Migran dari Meksiko di Perbatasan AS, Capai Lebih dari 2.000 Orang per Hari - News

News - Ribuan pengungsi dan migran terus melintasi perbatasan Amerika Serikat (AS) dari Meksiko.

Peningkatan tajam jumlah migran ini telah mendorong kota El Paso, Texas mencapai titik puncaknya.

Kantor layanan di El Paso mengaku kewalahan karena lebih dari 2.000 orang mencari suaka setiap harinya, dikutip dari News Sky.

Wali Kota El Paso, Oscar Leeser mengatakan jumlah ini mengalami peningkatan dari 350-400 orang pada enam minggu lalu.

Sehingga ini membuat tempat penampungan penuh dan sumber daya terbebani.

Selama 10 hari terakhir, kota tersebut telah bekerja sama dengan Patroli Perbatasan AS untuk menyediakan perlindungan bagi 6.500 orang.

Baca juga: Jadi Buron 32 Tahun di AS, Pria Ini Tertawa saat Akhirnya Tertangkap di Meksiko

“Kota El Paso hanya memiliki begitu banyak sumber daya dan kita telah sampai pada titik puncaknya saat ini,” kata Leeser pada konferensi pers, dikutip dari Al Jazeera.

Leeser juga telah menyewa 5 bus untuk membawa migran ke New York, Chicago dan Denver.

Namun Leeser mendapat kritik dari Gubernur-gubernur Partai Republik di Texas dan Florida.

Hal tersebut lantaran Leeser mengirim migran ke kota-kota yang dianggap liberal seperti New York dan Sacramento.

Akan tetapi Leeser mengatakan semua migran di bus El Paso berangkat secara sukarela ke kota-kota pilihan mereka.

"Saya pikir sangat penting untuk dicatat bahwa kita memiliki sistem imigrasi yang rusak. Itu adalah hal yang sama berulang kali," kata Leeser.

Sempat Dilakukan Penangkapan Migran di Bulan Agustus

Petugas Patroli telah melakukan 181,509 penangkapan penangkapan terhadap di perbatasan Meksiko pada bulan Agustus.

Kebanyakan, peningkatan ini bagi orang-orang yang memiliki keluarga dengan banyak anak.

Pada bulan Juli menempati rekor tertinggi penangkapan migran, mencapai 93.999 penangkapan.

Ini mengalami kenaikan yaitu sebesar 60.454 pada bulan Juli dan 31.487 pada bulan Juni.

(News/Farrah Putri)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat