androidvodic.com

Diabetes yang Tidak Terkendali Bisa Sebabkan Gangguan Mata hingga Kebutaan - News

Laporan Wartawan News, Aisyah Nursyamsi

News, JAKARTA - Kencing manis atau diabetes masih menjadi masalah bagi dunia, termasuk Indonesia. 

Diabetes yang tidak tertangani nyatanya bisa menimbulkan berbagai komplikasi. Seperti jantung, ginjal hingga amputasi. 

Selain itu, diabetes tidak tertangani juga bisa sebabkan gangguan penglihatan hingga kebutaan

Hal ini diungkapkan oleh Dokter dari Rumah Sakit Mata Cicendo dr. Made Indra Widyanatha. 

"Kalau tidak ditangani secara tepat, tentu ujungnya penyakit mata apa pun itu kebutaan," ungkapnya pada talkshow  kesehatan Mata Bermasalah Karena Diabetes, Kok Bisa?" disiarkan oleh Kementerian Kesehatan, Kamis (18/4/2024). 

Gangguan mata menurut dr Indra memang menjadi komplikasi ketiga terbanyak setelah masalah neurologi dan urologi. 

Lantas gangguan mata apa saja yang muncul dari diabetes

"Mata ketika muncul penyakit kencing manis bisa banyak hal. (Seperti) Gangguan katarak, glaukoma juga, atau retina bahkan saraf di mata," kata dr Indra menambahkan. 

Lebih lanjut ia menjelaskan secara singkat kenapa ini bisa terjadi. 

"Ibarat bertani, lensa katarak sebagai tanaman, gula itu sebagai pupuk. Kalau gula tidak dijaga, kita sama halnya memupuk penyakit di mata," jelasnya. 

Baca juga: 3 Jenis Karbohidrat Tinggi Protein Solusi Turunkan Gula Darah, Cocok untuk Penderita Diabetes

Untuk gejala yang muncul, biasanya di awal tidak merasa ada Keluhan apa pun. 

Namun perlahan gangguan bertambah cukup berat dan penglihatan mulai bertambah buram. 

Tapi tenang, gangguan penglihatan pada pasien  ini sebenarnya bisa dicegah.

Langkah awal untuk mencegahnya adalah kendalikan gula terlebih dahulu. 

Tentu, agar bisa dikendalikan, masyarakat harus melakukan deteksi dini demi mengetahui kadar gula di dalam darah. 

"Kalau ketahuan bisa obati dini, hasilnya bisa dicegah dini. Kalau penyakit lebih berat, pengobatan lebih susah," imbaunya. 

Lakukan pemeriksaan gula secara teratur. Lalu kontrol kadar gula dengan rutin meminum obat. 

Jangan lupa menerapkan pola hidup sehat. Maka, gangguan penglihatan hingga kebutaan pun dapat dicegah. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat