androidvodic.com

Komentar Mahfud soal Data Rahasia Kemhan: Tak Semua Hal Rahasia, Anggaran Harus Dibuka - News

News - Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut tiga, Mahfud MD, mempertanyakan pernyataan calon presiden (capres) nomor urut dua, Prabowo Subianto, soal rahasia negara.

Diketahui, pada saat debat capres ketiga, Minggu (7/1/2024), Prabowo memberikan pernyataan tidak akan membuka rahasia negara di depan umum.

Pernyataan Prabowo itu menjawab pertanyaan dari capres nomor urut satu, Anies Baswedan, tentang pembelanjaan alutsista negara.

Menanggapi hal ini, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) itu menyebut tidak ada hal rahasia terlebih soal anggaran negara.

Menurutnya, setiap anggaran negara yang dikeluarkan harus dipertanggungjawabakan ke rakyat.

Hal itu juga telah sesuai dengan peraturan undang-undang yang ada.

“Debat itu yah datanya dibuka di debat itu, bukan diajak ngomong berdua dan tidak semua yang ditanyakan (pada saat debat) itu rahasia."

"Rahasia itu ada undang-undangnya. Kalau anggaran, itu buka ke publik karena itu tanggung jawab publik,” ujar Mahfud pada Senin (8/1/2024).

Melihat jawaban Prabowo itu, Mahfud optimis dan meyakini penampilan pasangannya Ganjar Pranowo jauh lebih baik saat debat Pilpres dibandingkan dua Paslon lainnya.

“Tidak ada perdebatan di kalangan publik. Paslon 3 menang di semua lini,” ujar Mahfud MD.

Baca juga: Anies, Prabowo, Ganjar Bersiap Hadapi Debat Capres 7 Januari 2024, Baca Buku Hingga Dengar Masukkan

Prabowo Sebut Rahasia

Sebelumnya, Prabowo menyebut tidak semua hal dapat disampaikan ke publik karena berkaitan dengan rahasia negara.

Hal itu diungkapkan Prabowo saat menjawab pertanyaan Anies Baswedan saat debat capres, Minggu malam di Istora Senayan.

Justru Prabowo bersedia mengajak Anies Baswedan bertemu untuk memberitahukan hal rahasia itu secara langsung.

"Saya tidak bicaara tertutup, saya bicara di DPR Komisi I dan menyetujui (anggaran) yang saya ajukan."

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat