androidvodic.com

Sambangi KPK, Ganjar Pranowo Singgung Track Record dalam Pemberantasan Korupsi - News

Laporan Wartawan News, Ashri Fadilla

News, JAKARTA - Calon Presiden (capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo menyinggung track record pemberantasan korupsi saat hendak menghadiri acara Penguatan Antikorupsi untuk Capres-Cawapres 2024 (PAKU Integritas) yang diselenggarakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Pernyataan itu disampaikannya di depan Gedung Merah-Putih KPK, Rabu (17/1/2024) malam.

Baca juga: Hadiri PAKU Integritas, Prabowo-Gibran Pakai Kemeja Biru Muda di Gedung Merah Putih KPK

"Lihat track record Ganjar-Mahfud ya," ujarnya saat ditanya awak media mengenai tema pemberantasan korupsi yang menjadi topik acara malam ini.

Terkait acara ini, Ganjar mengaku tak memiliki persiapan khusus.

Sebab kata Ganjar, hari ini dia dan peserta Pilpres lainnya hanya akan mendeklarasikan komitmen pemberantasan korupsi bersama KPK.

"Enggak ada, enggak ada persiapan. Kan mau tanya jawab saja. Semua kan mau deklarasi komitmen," kata Ganjar.

Baca juga: Adu Gagasan Capres-Cawapres di KPK Disambut Baik Pegiat Antikorupsi, Akademisi hingga Seniman

Acara PAKU Integritas sebelumnya disebut Ketua KPK, Nawawi Pomolango membahas berbagai masalah dan hambatan pemberantasan korupsi kepada para kandidat peserta pilpres 2024.

"Formatnya tidak dalam bentuk debat, kami pastikan itu tidak ada, juga bukan adu program," kata Nawawi dalam konferensi pers kinerja KPK 2023 dan Arah Kebijakan 2024 di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, Selasa (16/1/2024).

"Forum itu kita maksudkan lembaga ingin menyampaikan kepada para calon ini problem apa saja, hambatan apa saja yang kita temukan dalam upaya pemberantasan korupsi," imbuh pimpinan KPK berlatar belakang hakim itu.

Nawawi menyampaikan, akan ada sekitar 10 persoalan yang dihadapi KPK akan disampaikan kepada capres dan cawapres.

"Dari kacamata lembaga, ini sejumlah hambatan-hambatan itu, sejumlah persoalan itu lah kita hadapkan kepada mereka," katanya

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat