androidvodic.com

Tak Diusung PKS, PDIP Persilakan Anies Baswedan Daftar Cagub Jakarta, PKB Ikut Pertimbangkan - News

PKS masih akan memprioritaskan kader sendiri mengingat partainya memperoleh suara terbanyak di Pileg Jakarta kemarin.

News, JAKARTA -  PKS masih memprioritaskan kader sendiri untuk dicalonkan sebagai gubernur di Pilkada Jakarta.

Dengan demikian peluang Anies Baswedan untuk agar bisa dicalonkan PKS sebagai gubernur mulai tertutup.

Ketua DPP PKS mardani Ali Sera menghormati jika Anies Baswedan akan kembali maju di Pilkada Jakarta 2024.

"Yang pertama tentu hak Mas Anies karena memang baru 1 periode, jadi kalau beliau mau maju monggo," kata Mardani kepada awak media saat ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (20/5/2024).

Kendati terkait keinginan PKS mengusung mantan calon presiden (capres) tersebut di Pilkada Jakarta, Mardani seakan tidak sejalan.

Kata dia, PKS masih akan memprioritaskan kader sendiri mengingat partainya memperoleh suara terbanyak di Pileg Jakarta kemarin.

"PKS sendiri dengan banyak pertimbangan tentu ingin mengajukan kader, tapi politik itu dinamis," kata dia.

Baca juga: PKB Pertimbangkan Usung Anies Baswedan Jika Berminat Maju Lagi di Pilgub Jakarta

Anggota Komisi II DPR RI itu lantas menyatakan kalau PKS akan fokus mencari sosok yang dianggap mampu urus persoalan Jakarta.

Terlebih kata dia, ada perubahan status Jakarta yang ke depan tak lagi menjadi Ibu Kota Indonesia.

"Dan sampai saat ini sih kami mencermati, karena memang Pilkada DKI sekarang ini agak spesial, bukan lagi daerah khusus ibu kota tapi daerah khusus Jakarta," kata dia.

"Karena itu kita lagi nyari yang betul-betul fokus urus Jakarta," ujar Mardani.

Seperti diketahui, simpatisan Anies Baswedan bernama Komunitas Pendukung Perubahan Bersama Anies Baswedan (Kombatan Jakarta) mendatangi Kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat.

Kombatan Jakarta menyerahkan surat permohonan dukungan pencalonan Anies di Pilgub DKI Jakarta.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat