androidvodic.com

Demokrat Respons PAN Ingin Usung Zita Anjani sebagai Bakal Cawagub di Pilkada Jakarta - News

Laporan Wartawan News, Chaerul Umam

News, JAKARTA - Partai Amanat Nasional (PAN) mengusulkan anak ketua umumnya, Zita Anjani, menjadi Calon Wakil Gubernur Jakarta dalam Pilkada Serentak 2024 mendatang.

Partai Demokrat memandang usulan itu wajar dalam rangka proses penjaringan calon potensial di Pilgub Jakarta.

"Ya silakan saja, siapapun kandidat yang muncul dalam proses penjaringan itu semuanya dalam pertimbangan," kata Kepala BPOKK DPP Partai Demokrat Herman Khaeron, di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (29/5/2024).

Di sisi lain, Herman mengungkapkan Partai Demokrat belum memunculkan sosok kader internal untuk maju di Pilgub Jakarta.

Namun, dia memastikan partainya akan membuka kesempatan luas bagi siapapun yang ingin maju Pilgub Jakarta lewat Partai Demokrat.

"Pokoknya proses penjaringan ini dibuka dulu selebar-lebarnya dan supaya menarik seluruh pihak, seluruh kandidat," ucap anggota Komisi VI DPR RI itu.

"Maka kita tidak dulu memunculkan nama unggulan dan lain sebagainya, biar proses penyaringannya ini betul-betul bisa lebih luas," imbuhnya.

Baca juga: Ahok Angkat Bicara soal Kabar Maju Cagub Sumut dari PDIP

Adapun sebelumnya, Ketua DPP PAN, Saleh Daulay mengatakan Zita dianggap sebagai sosok politikus perempuan muda yang mampu bekerja maksimal untuk masyarakat. Apalagi, Zita juga dikenal memiliki pergaulan yang luas.

"Mbak Zita itu politisi perempuan yang pintar, kritis, pekerja keras, humanis, dan memiliki pergaulan yang sangat luas. Ada banyak pekerjaan dalam bidang sosial-politik yang dikerjakan dengan sangat baik. Pengalamannya sebagai pimpinan DPRD DKI juga sangat mendukung. Ditambah lagi, banyak kegiatan PAN berskala besar yang sukses di bawah supervisi dan arahan Mbak Zita," kata Saleh saat dikonfirmasi, Selasa (28/5/2024).

Saleh menjelaskan putri Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan itu juga dianggap memiliki andil besar dalam setiap agenda internal PAN. Terakhir, Zita yang mengadakan acara Rakornas Pilkada dan Bimtek PAN yang dihadiri Prabowo selaku presiden terpilih.

"Kalau di PAN, di balik acara-acara besar, biasanya selalu ada mbak Zita. Dia sangat mumpuni memimpin teman-teman lain agar acara terlaksana dengan sukses. Terakhir, acara Rakornas Pilkada dan Bimtek yang dihadiri presiden terpilih, Prabowo Subianto. Acaranya meriah dan terlaksana dengan sangat baik. Banyak kegiatan besar lain sebelumnya yang juga dikawal oleh mbak Zita," ungkapnya.

Tak hanya itu, kata Saleh, Zita juga dianggap sebagai kader yang dekat dengan masyarakat. Dia sering turun ke masyarakat dalam menggerakan kegiatan sosial.

Selain itu, ia menyampaikan Zita juga memiliki latar belakang pendidikan yang mumpini untuk maju menjadi cawagub Jakarta. Dia adalah sarjana Ilmu Hubungan Intenasional, gelar master dari University College London hingga gelar diploma Montessori Education. 

"Wajar saja jika dalam menggeluti dunia politik, Zita selalu terlihat siap dan cekatan. Walau demikian, Mbak Zita adalah seorang isteri dan ibu yang baik bagi tiga orang puterinya. Di tengah kesibukannya, tugas dan tanggung jawabnya sebagai ibu rumah tangga tidak pernah dilupakan. Dia selalu saja memiliki waktu yang cukup untuk keluarganya," ungkapnya.

Baca juga: Kejaksaan Agung Jelaskan Duduk Perkara Kasus yang Berujung Pelaporan Jampidsus ke KPK

Dari sekelumit latar belakang di atas, Saleh menilai Zita sangat pantas dipertimbangkan menjadi bakal wakil gubernur DKI Jakarta. Meskipun ia memahami banyak nama yang ditawarkan dari partai lain.

Saat ini, PAN juga aktif membuat simulasi calon-calon yang tepat berpasangan dengan Zita. Diharapkan, akan ada calon yang tepat dipasangkan dan mampu memenangkan pilkada DKI Jakarta mendatang.

"Sebagai partai, PAN tentu memprioritaskan kadernya. Untuk DKI, kami mendorong dan memperjuangkan mbak Zita Anjani. Semoga usaha ini berhasil dan membawa kemajuan bagi warga dan kota Jakarta," pungkasnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat