androidvodic.com

Bicara Peluang Maju di Pilkada Jabar, Susi Pudjiastuti akan Minta Saran Jokowi, Prabowo dan Megawati - News

Laporan Wartawan News, Fersianus Waku

News, JAKARTA - Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti, buka suara mengenai peluangnya maju dalam Pilkada 2024 di Jawa Barat (Jabar).

Susi mengatakan, saat ini dirinya belum berkomunikasi dengan partai politik (parpol) manapun.

Baca juga: Dedi Mulyadi, Susi Pudjiastuti, dan Ilham Habibie Masuk Radar PDIP Untuk Pilkada Jabar 2024

"Saat ini belum ada komunikasi dengan pihak manapun," kata Susi Pudjiastuti kepada wartawan, Kamis (20/6/2024).

Presiden Direktur PT ASI Pudjiastuti Marine Product ini mengaku tidak terlalu tahu mengenai politik.

Susi menyebut, dirinya akan meminta saran dari Presiden Joko Widodo (Jokowi), Prabowo Subianto, dan Megawati Soekarnoputri.

"Jadi saya harus minta saran arahan dari kawan-kawan yang sangat saya hormati dalam dunia politik seperti Pak Prabowo, Bu Mega, juga Pak Jokowi," ujarnya.

Sebelumnya, Ketua DPD PDIP Jawa Barat (Jabar), Ono Surono melirik Susi Pudjiastuti untuk diusung dalam Pilkada Jawa Barat 2024.

Ono mengatakan, Susi sudah menyatakan kesiapannya maju di Pilkada Jawa Barat jika didukung masyarakat.

Baca juga: Meski Dorong Sekar Tandjung di Pilkada Sumut, Golkar Tegaskan Penetapan Pasangan Bobby Masih Panjang

"Ada statement Bu Susi beliau apabila diminta masyarakat, beliau akan siap," kata Ono di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (19/6/2024).

Dia menegaskan, PDIP akan mendalami kemungkinan Susi maju di Pilkada Jawa Barat dan akan berkomunikasi dengan partai lain.

"PDIP akan dalami itu, apakah Bu Susi siap untuk kita usung. Kita bisa dorong partai lain eksplore lebih jauh kesiapan Bu Susi," ujar Ono.

Ono menuturkan, Susi merupakan figur yang menarik.

"Menurut saya Bu Susi figurnya menarik".

Dia mengakui belum bertemu secara langsung dengan Susi. Namun, dirinya memastikan akan menemuinya.

"Saya jujur belum baca dari media online soal kesiapan Bu Susi. Insya Allah saya akan berkunjung langsung bertemu Bu Susi sekalian liburan ke Pangandaran," ungkap Ono.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat