androidvodic.com

Pemuda di Jakarta Timur Jadi Korban Pembacokan Hingga Tangannya Putus, Kini Dirawat di RS Polri - News

News, JAKARTA - Seorang pemudia berinisial AG menjadi korban pembacokan kelompok bersenjata tajam di Kelurahan/Kecamatan Makasar, Jakarta Timur, Sabtu (23/12/2023).

Peristiwa yang terjadi di Jalan Kerja Bakti sekira pukul 04.48 WIB membuat AG kehilangan sebalah tangannya dari pergelangan.

Peristiwa nermula saat AG sedang nongkrong sepulang kerja bersama teman-temannya.

Tiba-tiba kelompok bersenjata tajam datang dengan mengemudikan sepeda motor.

Mereka pun lalu melakukan penyerangan.

AG sempat berupaya menghalau serangan senjata tajam itu menggunakan tangan kanannya.

Baca juga: Jadi Saksi Aksi Pembacokan, Guru dan Siswa SMP Alami Trauma, Polda Jateng Datangkan Tim Psikolog

Nahas, akibat peristiwa itu pergelangan tangannya justru putus dan mengalami pendarahan berat.

Hingga saat ini Polsek Makasar, Jakarta Timur belum bisa melakukan memeriksa AD.

Kepala Unit Reskrim Polsek Makasar, Iptu Eko Bayu mengatakan pihaknya belum dapat melakukan pemeriksaan karena AG masih dirawat akibat pergelangan tangannya putus dibacok.

Baca juga: 3 Remaja Pelaku Pembacokan di Bogor Ditangkap, Siswa SMK yang Tak Terlibat Tawuran Tewas

"Korban masih dirawat di RS Polri Kramat Jati. Sementara belum dapat dimintai keterangan karena kondisinya," kata Eko saat dikonfirmasi di Makasar, Jakarta Timur, Senin (25/12/2023).

Dalam kasus ini jajaran Unit Reskrim Polsek Makasar masih menunggu kondisi AG dinyatakan membaik oleh tim dokter RS Polri Kramat Jati agar dapat dimintai keterangan.

Sembari menunggu kondisi AG membaik dan dapat diperiksa, Unit Reskrim Polsek Makasar masih berupaya melakukan penyelidikan untuk mengidentifikasi kelompok pelaku.

"Anggota kami masih melakukan lidik (penyelidikan) di lapangan untuk mengidentifikasi terduga pelakunya dan mencari alat bukti petunjuk CCTV di sekitar TKP," ujar Bayu.

Penulis: Bima Putra

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Dibacok Hingga Tangannya Putus, Korban Penyerangan Kelompok Bersenjata Tajam Dirawat di RS Polri

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat