androidvodic.com

Rizieq Shihab Disebut Sudah Kantongi Kriteria Sosok Capres 2024 yang Bakal Didukung, Siapa Dia? - News

News, JAKARTA - Kuasa Hukum Habib Rizieq Shihab (HRS), Aziz Yanuar menyebut Rizieq Shihab telah mengantongi kriteria calon presiden (capres) yang bakal didukung dalam Pilpres 2024.

Lalu siapa sosok capres yang bakal didukung Rizieq Shihab pada Pilpres 2024 mendatang?

"Kita concern pertama penistaan agama, kedua terkait pihak-pihak yang banyak menjual aset ke pihak luar, terus penegakan HAM, jadi itu jadi catatan kita, itu jadi kriteria," ujar Aziz Yanuar.

Rizieq Shihab, kata dia, tak akan memberikan dukungan yang kuat terhadap pihak-pihak yang telah didukung, namun malah menyimpang.

Baca juga: Survei DTS: Faktor Cawapres Dapat Ubah Peta Elektabilitas Pilpres

Aziz menuturkan terhadap Prabowo Subianto yang pernah didukung oleh kliennya pada pilpres 2019 dipastikan akan dari nol lagi dalam pilpres 2024.

Namun, Aziz menegaskan pihaknya tetap menghormati keputusan Ketua Umum Partai Gerindra itu yang sudah masuk dalam kabinet Indonesia Maju.

"Pak Prabowo di kabinet tetap kita hormati, kita tidak menganggap sesuatu yang harus kita perangi tapi itu sudah jadi catatan. Untuk Pak Prabowo tadi sudah dari nol lagi," ungkapnya.

Dalam pilpres 2024, Aziz menyebut sikap politik Rizieq tidak akan netral meski peluang itu ada.

"Netral kan berarti enggak jalan. Kalau misalnya netral berarti jalannya menyeramkan. Tapi setiap kemungkinan itu ada, namun yang netral itu kecil," ucapnya.

Sementara itu terkait di Pilres 2024, Rizieq Shihab disebutkan belum menentukan posisinya menuju Pemilihan Presiden (pilpres) 2024.

Aziz Yanuar mengatakan Habib Rizieq Shihab telah memberikan komando bagi para pengikutnya untuk menguatkan kembali barisan sesuai dengan arahan eks pentolan FPI tersebut.

"Komandonya jalan, tapi baru sampai itu. Belum ada perintah ke satu kelompok (capres)," ujar Aziz, Minggu (24/7/2022).

Baca juga: Sekjen PDIP Sebut Ada Kekuatan Tertentu yang Setiap Hari Menjodoh-jodohkan Capres dan Cawapres

Pada kesempatan itu Aziz juga membantah bahwa bebasnya eks pimpinan Front Pembela Islam (FPI) itu ada campur tangan Amerika Serikat (AS).

Aziz menegaskan bahwa bebasnya Rizieq telah memenuhi prosedur dan syarat administrasi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat