androidvodic.com

Presiden Jokowi Sampaikan Keluhan Masyarakat terhadap Polri, Paling Tinggi soal Pungli - News

News, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan banyak keluhan masyarakat terhadap Polri.

Hal itu dikatakan Jokowi ketika memberikan pengarahan kepada kapolda hingga kapolres se-Indonesia di Istana Negara, Jumat (14/10/2022). 

"Keluhan masyarakat terhadap anggota Polri, ini tugas saudara-saudara semuanya. Jadi keluhan masyarakat terhadap Polri 29,7 persen itu, ini sebuah persepsi, karena pungli," ujar Jokowi dalam kanal Youtube Sekretariat Istana Presiden, Sabtu (15/10/2022).

Jokowi pun menginstruksikan agar perilaku pungli anggota Polri diredam. 

Keluhan masyarakat yang kedua, Jokowi juga meminta Polri meredam tindakan sewenang-wenang.

"Pendekatan-pendekatan yang represif, jauhi," kata dia.

Jokowi juga menyoroti Polri yang dicitrakan masyarakat kerap mencari-cari kesalahan.

"Mencari-cari kesalahan nomor yang ketiga, 19,2 persen, dan yang keempat hidup mewah yang tadi sudah saya sampaikan," tandasnya.

Presiden Jokowi memberikan arahan kepada jajaran Polri, Jumat (14/10/2022), di Istana Negara, Jakarta.
Presiden Jokowi memberikan arahan kepada jajaran Polri, Jumat (14/10/2022), di Istana Negara, Jakarta. ((Foto: BPMI Setpres))

Diketahui, Presiden Joko Widodo mengumpulkan jajaran Polri mulai dari Perwira Tinggi, Kapolda, hingga Kapolres di seluruh Indonesia.

Ketika diberikan arahan, para perwira tinggi dan menengah Polri dilarang mengenakan topi dan membawa tongkat komando.

Tak hanya itu, mereka juga dilarang membawa ponsel dan ditemani ajudan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat