androidvodic.com

Sosok Harvick Hasnul Qolbi, Wakil Menteri Pertanian, Pernah Jabat Bendahara PBNU - News

News - Nama Wakil Menteri Pertanian (Wamentan), Harvick Hasnul Qolbi menjadi sorotan.

Tak lain ada isu yang menyebut Harvick Hasnul Qolbi ditampar dan dicekik saat rapat kabinet di Istana.

Sosok yang disebut menampar dan mencekik Harvick Hasnul Qolbi adalah Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto.

Namun, isu tersebut langsung dibantah oleh Prabowo, Kementerian Pertanian, hingga Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Jokowi bahkan memastikan, kabar penamparan dan penyekikan yang dilakukan Prabowo pada Harvick Hasnul Qolbi, adalah hoaks alias berita bohong.

Baca juga: Kata Jokowi soal Isu Prabowo Tampar Wamentan: Setahu Saya Tidak Ada Peristiwa Itu

Sosok Harvick Hasnul Qolbi

Harvick Hasnul Qolbi dilantik Jokowi sebagai Wamentan pada 23 Desember 2020.

Di Kabinet Indonesia Maju, ia mendampingi Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo.

Harvick Hasnul Qolbi lahir di Jakarta, 17 November 1974 sehingga saat ini, usianya 48 tahun.

Pria berdarah Minang itu menyelesaikan pendidikan di SMAN 3 Teladan Jakarta dari kelas 3 Fisika 4 pada 1992.

Kemudian, ia melanjutkan pendidikan Teknik Industri di Universitas Persada Indonesia YAI, Jakarta.

Sebelum diangkat menjadi Wamentan, ia adalah seorang kader sekaligus pengurus aktif di Nahdlatul Ulama (NU).

Harvick Hasnul Qolbi pernah menjadi Bendahara PBNU periode 2015-2020.

Ia juga mendirikan Koperasi Amanah Sejahtera Bangsa.

Wakil Menteri Pertanian Republik Indonesia, Harvick Hasnul Qolbi.
Wakil Menteri Pertanian Republik Indonesia, Harvick Hasnul Qolbi. (Ist)

Baca juga: Isu Prabowo Cekik dan Tampar Wamentan, Begini Tanggapan Presiden Jokowi

Jabatan lain yang pernah diemban Harvick Hasnul Qolbi di organisasi keagamaan tersebut adalah Ketua Lembaga Perekonomian Nahdlatul Ulama (LPNU).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat