androidvodic.com

Rekam Jejak Thomas Djiwandono: Bendum Gerindra, Dipercaya Prabowo Jadi Tim Gugus Tugas Sinkronisasi - News

News - Berkunjung ke Kementerian Keuangan (Kemenkeu), Partai Gerindra memperkenalkan tim gugus tugas sinkronisasi Prabowo-Gibran pada Jumat (31/5/2024).

Tim gugus tugas sinkronisasi Prabowo-Gibran ini dibentuk dalam rangka masa transisi pemerintahan baru.

Diketahui Tim gugus tugas sinkronisasi Prabowo-Gibran berisikan petinggi Partai Gerindra.

Salah satu yang menjadi anggota Tim gugus tugas sinkronisasi Prabowo-Gibran ini adalah keponakan Prabowo Subianto, yakni Thomas Djiwandono.

Lantas siapakah sebenarnya Thomas Djiwandono ini, serta bagaimana rekam jejaknya di dunia politik?

Berikut rangkuman rekam jejak Thomas Djiwandono yang menjadi anggota Tim gugus tugas sinkronisasi Prabowo-Gibran.

Rekam Jejak Thomas Djiwandono

Melansir laman resmi Partai Gerindra, Thomas Djiwandono diketahui berasal dari keluarga terpandang yang mayoritas bekerja di bidang ekonomi dan politik.

Thomas M. Djiwandono, biasa dipanggil Tommy, lahir di Jakarta, 7 Mei 1972, anak pertama dari pasangan Soedradjad Djiwandono dan Biantiningsih Miderawati.

Ayah Tommy adalah mantan Gubernur Bank Indonesia yang saat ini mengajar di Nanyang Technological University, Singapura.

Ibunya Bianti merupakan kakak kandung dari Presiden Terpilih 2024, Prabowo Subianto.

Tak hanya itu, Tommy juga merupakan cicit dari R.M Margono Djojohadikusumo, pendiri Bank BNI 46.

Baca juga: Tim Sinkronisasi Prabowo-Gibran Resmi Dibentuk: Semua Kader Gerindra, Ada 2 Keponakan Prabowo

Dengan latar belakang keluarganya itu, tak heran jika Tommy memilih kuliah di luar negeri.

Tommy tercatat sebagai lulusan studi sejarah di Haverford Colloge, Pennsylvania, Amerika Serikat.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat