androidvodic.com

Panglima TNI Perintahkan Buru OPM yang Tembak Sopir dan Bakar Mobil di Paniai Papua Tengah - News

Laporan Wartawan News, Chaerul Umam

News, JAKARTA - Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto menegaskan, pihaknya kini sedang melakukan pengejaran pelaku yang melakukan penembakan terhadap seorang sopir bernama Rusli, di Kampung Timida, Distrik Paniai Timur, Kabupaten Paniai, Papua Tengah.

Adapun, aksi teror tersebut dilakukan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB), pada Selasa (11/6/2024) siang.

"Ya kami sedang kejar," kata Agus di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (12/6/2024).

Panglima TNI mengatakan, aksi teror yang masih dilakukan KKB ini membuat resah masyarakat Papua.

Sebab itu, kini pihaknya segera mengusut tuntas aksi teror yang dilakukan KKB, termasuk penembakan yang dialami oleh Rusli.

"Kelompok OPM tersebut masih membuat teror ke masyarakat. Baru-baru ini menembak sopir taksi ya, dan setelah ditembak mobil Avanzanya dibakar, kita kejar," tandasnya.

Aksi teror Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Papua kembali memakan korban jiwa.

Kali ini, seorang sopir angkot bernama Rusli menjadi korban pembantaian KKB.

KKB menembak seorang sopir angkot hingga tewas di Kampung Timida, Distrik Paniai Timur, Kabupaten Paniai, Papua Tengah, Selasa (11/6/2024) siang.

Tak cukup hanya itu, KKB juga membakar jasad Rusli di dalam sebuah kendaraan.

Baca juga: Detik-detik OPM Tembak Sopir hingga Tewas di Papua Tengah, Mobil Korban Hangus Dibakar

"Benar telah terjadi penembakan terhadap satu masyarakat sipil dan pembakaran satu unit mobil di Kampung Timida," ujar Kepala Operasi Damai Cartenz-2024 Kombes Faizal Ramadhani, melalui keterangan tertulis.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat