androidvodic.com

Cara Mengecek Endapan Oli Mesin di Sepeda Motor - News

Laporan Wartawan GridOto, Muhammad Farhan

News, JAKARTA – Tips beli motor bekas kali ini membahas cara mudah periksa adanya endapan oli di dalam mesin motor tanpa harus ke bengkel.

Munculnya endapan oli atau oil sludge umumnya terjadi karena efek sering telat ganti oli atau pakai oli mesin diluar anjuran pabrikan.

Buat kalian yang punya niatan atau baru membeli motor bekas, bisa lakukan hal ini untuk periksa adanya endapan oli di mesin motor atau tidak.

Berikut ini panduan cara periksa kalau oli mesin motor bekas incaran terdapat oil sludge.

“Caranya bisa lihat dari tutup oli mesin atau dipstik oli, jika ada endapan hitam saat dicolek pakai tangan bisa jadi indikasi ada pengendapan oli di mesin,” ujar Taufik, mekanik Suzuki Mahkota Inti Sejahtera, Depok, Jawa Barat.

Baca juga: Tips Merawat Transmisi CVT Mobil Tetap Awet

Selain itu, untuk memastikan adanya endapan atau tidak bisa juga dilakukan dengan mengintip langsung ke dalam mesin dengan cara disenter dari lubang pengisian oli mesin.

Jika terlihat banyak kerak berwarna hitam kecoklatan, kemungkinan besar masalah oil sludge sudah terjadi dalam mesin motor tersebut.

Baca juga: Tips Agar Klaim Mobil yang Terendam Banjir Disetujui oleh Pihak Asuransi

“Cara lainnya bisa lihat dengan membuka filter oli mesin. Jika terdapat gumpalan kerak yang menempel pada filter oli, bisa dipastikan mesin sudah mengalami oil sludge,” lengkapnya.

semakin banyak oli mesin yang berubah menjadi endapan, hal ini bisa berdampak negatif bagi umur komponen mesin motor.

Kerja mesin motor dijamin menjadi berat, meningkatkan gesekan antar komponen mesin dan bikin tenaga mesin anjlok serta boros bensin.

Kalau sudah parah, bukan enggak mungkin motor harus turun mesin untuk membersihkan oil sludge di dalamnya.

Artikel ini tayang di GridOto dengan judul Tips Beli Motor Bekas, Cara Periksa Adanya Endapan Oli Mesin Motor

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat