androidvodic.com

Nissan Pamer Elektrifikasi dan Teknologi Terkini di Jakarta Auto Week 2022 - News

Laporan Wartawan Tribunnews, Lita Febriani

News, JAKARTA - Nissan Indonesia mengusung tema Electrification and Technology di paeran Jakarta Auto Week (JAW) 2022, yang digelar pada 12–20 Maret 2022 di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta.

Nissan menampilkan berbagai produk elektrifikasi unggulan, seperti The All-New Nissan Leaf dan Nissan Kicks e-Power.

Bukan hanya itu, Nissan Indonesia juga menampilkan Nissan Magnite, Nissan Serena dan Nissan Livina, di booth yang terletak di Hall A Booth 2 di Jakarta Convention Center (JCC).

Baca juga: Pameran Otomotif Jakarta Auto Week 2022

Direktur Sales and Marketing PT Nissan Motor Distributor Indonesia Tan Kim Piauw, mengatakan melalui The All-New Nissan Leaf dan Nissan Kicks e-Power, pelanggan akan merasakan 100 persen pengalaman berkendara mobil listrik dengan akselerasi cepat, halus, torsi instan dan kabin senyap.

"Keduanya juga dilengkapi dengan teknologi revolusioner Nissan lainnya, seperti e-Pedal yang mengurangi kebutuhan pengemudi untuk berpindah dari satu pedal ke pedal lainnya, sehingga mengurangi rasa lelah selama berkendara," tutur Tan Kim Piauw.

Pengunjung JAW dapat berkonsultasi langsung dengan tim sales Nissan, serta merasakan pengalaman berkendara dengan melakukan test drive dengan menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 yang ketat guna menjaga keamanan dan kenyamanan bersama.

Baca juga: Toyota Kenalkan Tim Balap Gazoo Racing Indonesia di Jakarta Auto Week 2022

Pada ajang JAW ini, Nissan Indonesia juga menawarkan berbagai program penjualan menarik, seperti:

1. Nissan Livina : Bunga nol persen atau Angsuran Ringan atau TDP Ringan atau Step up Cicilan, Free Service dan parts 50.000 km / 4 Tahun.

2. Nissan Magnite : Bunga nol persen atau Angsuran Ringan atau TDP Ringan atau Step up Cicilan, Free Service dan Parts 50.000 km / 4 Tahun, Free Soundwave.

3. Nissan Kicks e-POWER : Bunga nol persen atau Angsuran Ringan atau TDP Ringan atau Step up Cicilan, Free Service dan Parts 50.000 km / 4 Tahun, Garansi baterai elektrik 100.000 km / 5 tahun.

Baca juga: Ikut Jakarta Auto Week 2022, Honda Optimistis Raih Hasil Penjualan Positif

4. The All-New Nissan Leaf : Free service dan parts 70.000 km/ 5 tahun , Free AC Home Charger dan Garansi baterai elektrik 160.000 km/ 8 tahun.

Seluruh program di atas ditawarkan dengan syarat dan ketentuan berlaku. Selain program tersebut, Nissan juga memberikan voucher cashback sampai dengan Rp 5 juta (syarat dan ketentuan berlaku).

Selain hadir ke Booth Nissan para pecinta Nissan dapat melakukan pemesanan kendaraan secara online melalui aplikasi Auto 360.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat