androidvodic.com

Pameran Khusus Kendaraan Listrik PEVS 2023 Segera Digelar, Ini Harga Tiket dan Cara Belinya - News

Laporan Wartawan News, Lita Febriani

News, JAKARTA - Pameran khusus kendaraan listrik Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2023 akan segera digelar di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, pada 17 - 21 Mei 2023.

Pameran ini akan menyajikan puluhan brand kendaraan listrik roda dua dan roda empat, serta pabrikan pendukung ekosistem kendaraan listrik.

PEVS 2023 akan diikuti oleh brand roda empat yang terdiri dari BMW, DFSK, KEVCBU, MAB, MG, Prestige dan Wuling. Pada brand roda dua akan menampilkan Bene E-Bike, Benelli, Davigo, Gesits, Kymco Ionex, Rakata, Saige, Selis dan Smart by.

Baca juga: Cara Dapat Subsidi Motor Listrik Rp 7 Juta, Daftar Online di Situs ESDM

Sedangkan untuk kategori industri pendukung turut diramaikan oleh ABC Lithium, Birubatt, FAST, Gramedia, Honda E-Power, Motoriz, Musashi, Proteksindo, Tanva New Energy, Tianneng Battery, Venom, Voltron, Von Dutch, Wanhu Mechanical and Electrical Products.

Bagi Tribunners yang ingin berkunjung ke PEVS 2023, tiketnya dibanderol mulai Rp 100.000 saat Premium Day pada tanggal 17 Mei 2023, dimana pameran dibuka mulai pukul 13.00 - 20.00 WIB.

Sementara pada saat Show Day, tanggal 18-21 Mei 2023 tiketnya dijual senilai Rp 50.000, dengan jam buka pukul 10.00 - 20.00 WIB.

Pembelian tiket hanya bisa dilakukan secara online. Simak cara beli tiketnya yuk:

1. Kunjungi website bit.ly/PEVS2023Ticket
2. Login/Register jika belum memiliki akun.
3. Klik "Buy Now" pada flyer PEVS 2023.
4. Pilih kategori dan jumlah tiket yang ingin dibeli, kemudian klik "Checkout".
5. Lengkapi data diri dan pilih metode pembayaran.
6. E-Ticket akan terkirim melalui email yang telah terdaftar.

PEVS 2023 tidak memiliki batasan usia dan buat Tribunners yang ingin membawa si kecil dengan tinggi badan di bawah 120 cm tidak perlu membeli tiket.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat