androidvodic.com

13 PTN yang Sempat Naikkan UKT pada Tahun Ajaran 2024, Ada Unsoed hingga UNS - News

News - Biaya kuliah Uang Kuliah Tunggal (UKT) di sejumlah Perguruan Tinggi Negeri (PTN) belakangan ramai menjadi sorotan publik karena dikabarkan naik pada tahun ajaran 2024.

Terbaru, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Makarim menyatakan akan membatalkan kenaikan UKT di perguruan tinggi.

Selain itu, Nadiem Makarim mengaku akan mengevaluasi permintaan peningkatan UKT yang diajukan oleh perguruan tinggi negeri.

Meski begitu, hasil evaluasi permintaan peningkatan UKT yang diajukan oleh perguruan tinggi negeri juga akan berlaku untuk tahun berikutnya.

Sehingga, Nadiem Makarim menegaskan tidak akan ada kenaikan UKT untuk semua mahasiswa pada tahun ini.

"Kami Kemendikbudristek telah mengambil keputusan untuk membatalkan kenaikan UKT di tahun ini dan kami akan merevaluasi semua permintaan keningkatan UKT dari PTN," kata Nadiem Makarim setelah bertemu Presiden Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (27/5/2024).

"Jadi untuk tahun ini tidak ada mahasiswa yang akan terdampak dengan kenaikan UKT tersebut dan kami akan mengevaluasi satu per satu permintaan atau permohonan perguruan tinggi untuk peningkatan UKT tapi itu pun untuk tahun berikutnya," tegasnya.

UKT sendiri merupakan salah satu komponen biaya kuliah yang wajib dibayarkan setiap semester.

Sebelumnya, terdapat sejumlah PTN yang diketahui sempat menaikkan UKT pada tahun ajaran 2024.

Beberapa PTN yang sempat menaikkan UKT pada tahun ajaran 2024 di antaranya Universitas Jenderal Soedirman, Universitas Sebelas Maret (UNS), hingga Universitas Gadjah Mada (UGM).

Kenaikan UKT di beberapa kampus tersebut cukup signifikan dari nominal pada tahun sebelumnya.

Baca juga: Pernyataan Lengkap Nadiem Makarim soal UKT Batal Naik, Janji Segera Evaluasi Satu per Satu

PTN yang Sempat Naikkan UKT pada Tahun Ajaran 2024

1. Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed)

Unsoed sempat menaikkan biaya UKT hingga 5 kali lipat.

Salah satu contoh kenaikan UKT di Unsoed yakni pada program studi Peternakan.

Biaya UKT Peternakan Unsoed tahun ini sempat mengalami kenaikan drastis, yaitu yang tertinggi mencapai Rp 14 juta.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat