androidvodic.com

Haul ke-4 Muassis, Guru dan Penghafal Alquran Ponpes Al-Qomar Terima Beasiswa dan Umrah Gratis - News

Laporan Reporter News, Reza Deni

News, JAKARTA - Para pengajar dan santri penghafal Alquran di Pondok Pesantren Al-Qomar Mempawah, Kalimantan Barat, menerima beasiswa hingga umrah dari pihak ponpes.

Hal tersebut dilakukan Ponpes Al Qomar untuk memperingati Haul ke-4 Muassis, Harlah ke-35, dan Haflah Akhirussanah Tahun Ajaran 2023/2024.

Adapun yang diberangkatkan umrah secara gratis yakni seorang pengajar (asatidz) dan santri penghafal Al-Qur’an (tahfiz). Sementara, beasiswa diberikan kepada tiga wisuda terbaik setiap jenjang pendidikan (MI, MTs, dan MA).

Pengasuh Ponpes Al-Qomar, Kiai Muhammad Khoiri mengatakan, pemberian ini sebagai apresiasi dan motivasi kepada asatid dan para penghafal Al-Quran.

"Mudah-mudahan program umroh gratis ini terus berlanjut dan membawa keberkahan buat semuanya," ujar Kyai Muhammad Khoiri dalam keterangannya, Senin (1/7/2024).]

Baca juga: Cegah Kecurangan PPDB Berulang, Menko PMK Usul Pembentukan Satgas

Haul ke-4 Muassis, Harlah ke-35, dan Haflah Akhirussanah Pondok Pesantren Al-Qomar ini diadakan pada 28-29 Juni 2024,

Kegiatan tersebut mengangkat tema “Sabar Berproses Menjadi Santri Haqiqi” dan dihadiri sekitar 4.000 jemaah.

Sejumlah ulama yang hadir seperti Habib Thoha Bin Husein Al-Jufri, Habib Yasin Al-Haddad, Habib Abu Bakar Al-Qodri, KH Ahmad Sofiyullah, KH Hasan Anwan, Asparagus Kalbar, dan beberapa ulama lainnya. 

Selain itu, hadir dari kalangan pemerintah seperti Sekda Kabupaten Mempawah dan Kapolsek Mempawah Hilir.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat