androidvodic.com

KPU Akan Selenggarakan Pemilu Susulan di 11 Kabupaten - News

Laporan Wartawan News, Glery Lazuardi

News, JAKARTA - Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Pramono Ubaid Tanthowi, mengungkapkan terdapat sekitar 11 kabupaten/kota yang berpotensi menggelar Pemilu 2019 susulan.

Sampai saat ini pihaknya masih melakukan rekapitulasi data, di mana saja Pemilu 2019 susulan itu akan dilangsungkan.

"Yang ada mungkin sekitar 11 kabupaten. Nanti, kami masih merekap. Misalnya 11 kabupaten itu melibatkan total berapa TPS. Itu terus kita update," kata Pramono, ditemui di Hotel Ritz Carlton, Rabu (17/4/2019).

Baca: Situng Baru Milik KPU Dapat Diketahui Hasilnya Kamis Besok

Salah satu kabupaten/kota yang kemungkinan besar akan menggelar pemilu susulan berada di Provinsi Papua. Hal ini, karena terlambatnya logistik pemilu.

Baca: Klaim Sebagai Pemenang, Prabowo Pekikkan Takbir di Depan Pendukung

Sementara itu, Komisioner KPU RI, Hasyim Asyari, mengklaim secara umum penyelenggaraan pemilu di 29 kabupaten/kota di Papua berjalan baik. Hanya saja, kata dia, terdapat 7 kabupaten/kota yang harus menggelar pemungutan suara ulang.

Dia menjelaskan, di 7 kabupaten/kota itu tidak seluruhnya menggelar pemungutan suara ulang. Artinya, kata dia, hanya pemungutan suara di beberapa Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang berada di satu kecamatan.

"Dari 29 kabupaten kota itu yang ada problem, kemudian pemungutan suara-nya belum dapat dilaksanakan, tersebar di 7 kabupaten/kota, tetapi tidak seluruh nya ya,karena ukurannya," kata dia.

Terkini Lainnya

  • "Yang ada mungkin sekitar 11 kabupaten. Nanti, kami masih merekap. Misalnya 11 kabupaten itu melibatkan total berapa TPS.

  • Kelompok Anak Muda Luncurkan Situs Gagasankita.id, Bisa Suarakan Aspirasi Langsung ke Anies Baswedan

  • BERITA TERKINI

Tautan Sahabat