androidvodic.com

Viral Polisi Diduga Minta Uang ke Korban Begal, Kini Diperiksa Propam, Sanksi Berat Menanti - News

News - Sebuah video tentang polisi diduga meminta imbalan kepada korban begal viral di media sosial.

Dalam video yang beredar, korban mengaku dimintai uang saat melaporkan kasus begal yang dialaminya ke Polsek Sukasari, Bandung.

Melansir TribunJabar.id, korban menceritakan, saat itu, motornya dirampas kawanan begal.

Adapun lokasi pembegalan itu berada di Kawasan Secapa AD, Jalan Setia Budhi, Kota Bandung, Jawa Barat.

"Jadi, Jumat malam, aku kena begal di Secapa. Pas malam aku dibegal, aku langsung buat laporan ke Polsek terdekat," tulis korban dalam video yang diunggahnya di akun TikTok.

Keesokan harinya, korban menemukan motornya dijual di media sosial Facebook.

Baca juga: Viral Video Karo Ops Polda Sulut Diduga Aniaya Anggota Polresta Manado, Kapolda Turun Tangan

Korban kemudian mendatangi Polsek Sukasari untuk menginformasikan temuannya tersebut.

"Paginya ke Polsek lagi buat ngasih laporan kalau motor aku ketemu di marketplace," ujarnya.

Namun, saat hendak meninggalkan Polsek, korban mengaku dimintai sejumlah uang oleh anggota polisi untuk uang bensin.

"Pas mau cabut nih, tiba-tiba minta uang bensin dan makan cenah, aku bilang cuma ada Rp 200 ribu, tapi disenyumin tipis yuhu.

Terus aku naikin, ya udah Rp 500 ribu pak, saya ini juga tanggal tua, kurang cenah gaiis Rp 500 mah teu kerasa.

Minta sejuta cenah langsung berangkat, tapi karena aku belum ada uangnya jadi aku tunda besok," tulisnya.

Kopolsek Sukasari: Mungkin Salah Komunikasi

Terkait dengan informasi viral tentang anak buahnya diduga meminta sejumlah uang kepada korban begal, Kapolsek Sukasai, Kompol Darmawan buka suara.

"Iya benar, mungkin penyidik sama dia (korban) salah komunikasi, kami tidak meminta uang sepeser pun," kata Darmawan, Selasa (26/9/2023), mengutip TribunJabar.id.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat