androidvodic.com

Dihujat Netizen Imbas Buka Donasi atas Kematian Dante, Tamara Tyasmara Berikan Klarifikasi - News

News - Kasus kematian putra dari Tamara Tyasmara dan Angger Dimas, Raden Andante Khalif Pramudityo alias Dante (6) hingga saat ini masih ditangani oleh pihak kepolisian.

Bahkan, polisi telah membeberkan aksi Yudha Arfandi alias YA selaku tersangka utama kasus meninggalnya Dante.

Di tengah duka kehilangan anak, Tamara Tyasmara selaku ibu justru ramai dihujat oleh netizen.

Hal ini buntut dari sikap Tamara yang membuat penggalangan dana untuk anak-anak di Palestina, selang beberapa hari usai anaknya tewas di kolam renang. 

Tak ingin asumsi publik semakin liar, Tamara Tyasmara pun berikan klarifikasinya, dikutip dalam YouTube Intens Investigasi, Jumat (16/2/2024). 

“Donasi sebenarnya itu, kan mereka gak tahu ya. Orang mau ngasih uang duka ke aku udah di situ aja. "

"Kemarin banyak yang mau ngasih uang duka, tapi manajerku udah bikin aja campaign itu buat ke Palestina,” ujar Tamara. 

Tamara mengatakan bahwa donasi yang terkumpul rencananya bakal di sumbangkan untuk penduduk Gaza, Palestina, yang menjadi korban dari serangan Israel.

"Udah dijelaskan juga di posternya memang akan disalurkan untuk Palestina," jelasnya. 

Donasi yang diberi nama menuju 100 hari Dante itu dibuka dengan tujuan mewujudkan keinginan putranya yang bersimpati kepada anak-anak Palestina semasa hidupnya.

Kendati demikian, Tamara mengaku bahwa postingan di akun media sosialnya bukan dia yang mengunggah melainkan dari timnya.

Baca juga: Akui Berpacaran dengan YA Selama 2 Tahun, Tamara Tyasmara Enggan Bahas soal Putus Nyambung

“Pegang sebentar (media sosial) tapi update dipegang manajer, mbak Diah, dan adminku, mbak Sela,” katanya.

Tamara Tyasmara Mengaku Berpacaran dengan YA Selama 2 Tahun

Disisi lain, Tamara juga mengaku sudah menjalin hubungan dengan YA selama dua tahun. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat