androidvodic.com

Daud Yordan Pelajari Pengalaman Bertanding Panya Uthok - News

Laporan Wartawan News, Abdul Majid

News, JAKARTA – Petinju Indonesia, Daud Yordan menilai lawan mainnya asal Thailand, Panya Uthok merupakan petinju yang sangat berpengalaman dan banyak meraih segudang prestasi.

Panya Uthok merupakan seorang mantan juara dunia kelas bantam (53,5kg) versi WBO. 

Sepanjang karier profesional, petinju asal Thailand itu telah melakoni 64 laga dan 54 di antaranya berakhir dengan kemenangan.

“Saya kira dia punya pengalaman, pengalaman ini yang juga harus kita mampu imbangi dan kalahkan karena memang karena guru terbaik kan pengalaman dengan rekor 64 kali bertanding dia sudah sangat berpengalaman di ring tinju profesional. Ini jadi modal jua buat dia,” ungkap Daud Yordan usai timbang berat badan di Balai Sarbini, Jakarta, Kamis (30/6/2022).

Meski demikian, Daud mengaku tak gentar menghadapi Panya Uthok.

Selain sudah menyiapkan diri secara matang, bermain di hadapan publik sendiri membuat Daud tampil lebih semangat dan siap mengalahkan Panya Uthok.

“Tapi saya percaya bahwa hasil latihan keras serta dukungan masyarakat Indonesia, kalimantan barat secara khusus, kabupaten Kayong Utara tentu ini akan menambah kekuatan, semangat, motivasi untuk pertarungan besok,” ujarnya.

Sementara itu, Daud yang terlihat tampil lebih dingin daripada biasanya mengatakan bahwa ini merupakan cerminan ia sekarang yang sudah memasuki usia ke-35 tahun.

Akan tetapi, soal gaya permainan, Daud mengatakan tidak ada perubahan. Bahkan ia sudah menyiapkan strategi khusus untuk menjatuhkan sang lawan.

“Ya, semakin berumur kan tentu semakin dewasa bahkan di olahraga pun tentu semakin dewasa dalam bersikap tentu ya ini bagian dari Show, entertainment, saya kira berpenampilan kalem tidak akan mengubah apa-apa,” ujar petinju berjuluk Cino itu.

“Tergantung situasi karena tergantung lawan kondisinya seperti apa, namun saya beserta tim kami di kabupaten Kayong Utara, Kalimantan Barat sudah mempersiapkan strategi-strategi apa saja apabila lawan mengganti strategi,” pungkasnya.

Pertarungan Daud Yordan vs Panya Uthol yang memperebutkan gelar fight of WBC Asian Boxing Council Silver Super Lightweight akan jadi event utama yang diadakan di Balai Sarbini, Jakarta, Jumat (1/6/2022).

Berikut rundown event MPRO Evolution Fight Series di Balai Sarbini, Jakarta:

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat