androidvodic.com

Kenangan Buruk Pecco Bagnaia di Sirkuit Le Mans, Pernah Gelut dengan Maverick Vinales - News

News - Jelang MotoGP Prancis 2024 akhir pekan ini pada 10-12 Mei, Francesco 'Pecco' Bagnaia punya kenangan buruk.

Clash antara Pecco Bagnaia dan Maverick Vinales pernah terjadi di kampung halaman Fabio Quartararo.

Bahkan keduanya terlibat berkelahi di gravel setelah tersungkur dan gagal menyelesaikan balapan jika dipantau dari Video MotoGP.

Cekcok keduanya jadi sorotan karena kala itu Bagnaia dan Vinales tengah berebut podium di Le Mans.

Terlebih Bagnaia yang mendapat predikat pole position berpotensi untuk juara.

Andaikan insiden tersebut tidak terjadi, Bagnaia membuka kans untuk back-to-back juara.

Sebab sebelum balapan di Prancis, murid Valentino Rossi itu sudah menjuarai balapan di Spanyol.

Tak pelak, rider andalan pabrikan Ducati itu bertekad untuk kembali naik podium tertinggi.

Sayang ambisi itu ambyar ketika Maverick Vinales menubruk Bagnaia dari belakang.

Padahal balapan baru berlangsung empat putaran kala itu. Karena Vinales oleng ke tepi lintasan, akhirnya menyenggol Bagnaia.

Kedua rider pun terpental ke gravel dan dipastikan tak bisa melanjutkan agenda balapan pada saat itu.

Seketika Vinales justru menghampiri Bagnaia dan terlihat gesture menunjuk sembari marah-marah kepada sang juara dunia.

Respons yang sama ditunjukkan oleh Bagnaia yang tampak tak ingin disalahkan akan adanya insiden tersebut.

Baca juga: Jadwal MotoGP Prancis 2024: Duel Marquez vs Pecco Bagnaia Berlanjut di Sirkuit Le Mans

Marshal yang menjaga di dekat insiden Bagnaia dan Vinales langsung turun tangan untuk melerai kedua pembalap.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat