androidvodic.com

Rekap Hasil Australia Open 2024: Ester dan 6 Wakil Indonesia Lainnya Kompak ke 16 Besar - News

News - Rekap hasil Australia Open 2024 babak 32 besar hari ini ada 6 wakil Indonesia yang berhasil memenangkan laga dan berhak melaju ke babak 16 besar, Rabu (12/6/2024).

Kemenangan Indonesia diawali oleh Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila di ganda campuran yang sukses mengandaskan eks rekan kompatriotnya, Pramudya Kusumawardana/Nozomi Shimizu yang kini membela Australia dua gim langsung.

Hasil manis lainnya dibukukan oleh dua pahlawan Uber Cup 2024, Komang Ayu dan Ester, lalu yang terakhir Alwi Farhan sukses mengamankan tiket ke babak 16 besar Australia Open 2024.

Berkat torehan apik ini, praktis jika ditambahkan dengan torehan manis Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan alias The Daddies, ada 7 wakil Indonesia yang akan berjuang di babak 16 besar Australia Open 2024.

7 wakil Merah-Putih bakal berjuang bersama demi mengamankan tiket ke babak perempat final Australia Open 2024.

The Daddies jadi wakil paling senior dari kontingen Indonesia di babak 16 besar Australia Open 2024.

Ahsan/Hendra dijadwalkan bakal berhadapan dengan Ting-Yuan kuo/Lee Jae Sun dalam perebutan tiket perempat final.

Laju The Daddies jika mulus ke perempat final, kans untuk bertemu mantan juniornya Pramudya Kusumawardana terbuka lebar.

Dengan catatan Pramudya/Andika juga harus menang di babak 16 besar Australia Open 2024.

Di laga lainnya, tunggal putra dan putri memiliki wakil paling banyak jika dibandingkan dengan sektor lainnya.

Menariknya di tunggal putri membuka peluang terjadinya derbi jika Ester dan Komang sama-sama melaju ke babak perempat final.

Di kubu tunggal putra, baik Chico maupun Alwi sama-sama ditunggu oleh wakil Taiwan di babak 16 besar.

Chico akan bersua dengan Chia Hao Lee, sedangkan juniornya Alwi akan saling sikut dengan Lin Chun-Yi.

Baca juga: Umur Hanyalah Angka, The Daddies Optimis dengan Kans Juara Australia Open 2024

Peluang bagus sejatinya didapat oleh kontingen Indonesia mengingat lawan yang akan dihadapi bukanlah pemain elit.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat